Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ingin Sehat? Tidurlah Sebelum Pukul 11 Malam

Sebab, orang yang tidur lebih dari jam 11 malam hingga tiga pagi mereka cenderung banyak mengudap camilan berlemak dan minum kafein serta alkohol.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Ingin Sehat? Tidurlah Sebelum Pukul 11 Malam
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Ilustrasi tidur mendengkur. Tribun Jateng/Hermawan Handaka 

TRIBUNNEWS.COM - Apabila resolusi tahun baru Anda adalah memiliki tubuh yang langsing dan kulit yang sehat bercahaya, maka saatnya Anda berangkat tidur sebelum jam 11 malam.

Sebab, orang yang tidur lebih dari jam 11 malam hingga tiga pagi mereka cenderung banyak mengudap camilan berlemak dan minum kafein serta alkohol.

Kebiasaan tersebut bisa memberikan pengaruh terhadap metabolisme tubuh sehingga mengganggu proses pelangsingan.

Menurut survei terhadap 850.000 responden pengguna fitness tracker produksi Jawbone UP, mereka yang tidur di bawah jam 11 malam lebih banyak mengonsumsi sayuran dan buah-buahan ketimbang orang yang tidur di atas 11 malam.

Selain mengganggu pelangsingan tubuh, kebiasaan begadang juga mempengaruhi penampilan kulit menjadi lebih kusam, mudah berjerawat, dan kering.

Menurut Dr Kirstin Aschbacher, peneliti dari Jawbone, selama setahun memiliki ritual tidur yang teratur, yaitu tertidur sebelum jam 11 malam bisa menurunkan berat badan hingga tiga kilogram tanpa diet.

Kontributor KompasFemale/Rakhma

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas