Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Sayur dan Buah-buahan yang Rendah Kalori dan Cocok Dikonsumsi untuk Diet

Beberapa wanita yang memiliki program untuk menurunkan berat badan pastinya akan mengkhawatirkan dengan asupan kalori yang dikonsumsi.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sayur dan Buah-buahan yang Rendah Kalori dan Cocok Dikonsumsi untuk Diet
LIFESTYLE
Ilustrasi 

Jeruk Bali

Buah ini memiliki kandungan vitamin C, jika dikonsumsi setiap hari bisa membantu mengurangi ukuran pinggang dengan mudah.

Dengan 37 kalori per setengah irisan, buah jeruk bali juga dapat mengontrol tekanan darah dan kadar kolesterol.

Jamur

Mengkonsumsi jamur berukuran medium hanya mengandung 4 kalori, jadi jika kamu ingin tetap mengkonsumsi makanan saat malam hari jamu bisa dijadikan pilihan menu makanan yang paling aman untuk menjaga berat badan.

Mentimun

Mentimun memiliki 96% kandungan air dan 22 kalori per irisan, mentimun adalah salah satu bahan alami terbaik untuk menjaga tubuh agar terhidrasi saat musim panas.

BERITA REKOMENDASI

Jika kamu mengiinginkan beberapa serat, janganlah mengupas kulit mentimun saat mengkonsumsinya.

Kembang Kol

Merebus kembang kol sebanyak 100 gram dapat mengandung 25 kalori, 20% asupan vitamin C yang juga dibutuhkan tubuh orang dewasa setiap harinya.

Brokoli

Mangkonsumsi satu cangkir sayuran brokoli dapat memenuhi hampir 34 kalori, menjadikan sayuran brokoli sebagai menu makan setiap hari sangat berkhasiat untuk kesehatan tubuh.(*)


Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas