Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Hati-hati, Challenge Makan Mie Instan Extra Pedas Bisa Bikin Tuli Sementara

Sekarang ini sering banget tuh kita liat vlog yang isinya tantangan makan mie instan super pedas.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Hati-hati, Challenge Makan Mie Instan Extra Pedas Bisa Bikin Tuli Sementara
Warta Kota/Henry Lopulalan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekarang ini sering banget tuh kita liat vlog yang isinya tantangan makan mie instan super pedas.

Nggak sedikit juga rumah makan yang menjadikan berbagai level kepedasan pada menu makanannya menjadi gimmick. 

Kita perlu hati-hati, nih, bro. Pasalnya, melahap makanan yang kelewat pedas bisa bikin kita tuli sementara, lho.

Kejadiannya pun udah ada. Ben Sumadiwiria pernah menyantap mie instan dengan 100 cabe, setelahnya ia berteriak "Saya nggak bisa mendengar apa-apa". 

Nah, lho?! 

Ya, menurut sains, tuli sementara itu disebabkan karena senyawa bernama capsaicin yang memicu sensasi panas. 

Senyawa ini bikin sel kita jadi iritasi, terutama sel di membran mulut, tenggorokan, lambung, dan mata. Kalau jumlahnya sedikit, capcaisin cuma bikin kita terasa terbakar.

Berita Rekomendasi

Namun, kalau jumlahnya banyak, capcaisin akan memicu pengeluaran ingus dan air mata. Nah, ingus itulah yang menyumbat saluran estachius, sebuah saluran yang menghubungkan tenggorokan dengan telinga. 

Mirip Bindeng 

Dikutip dari Kompas.com, seorang pakar telinga dari Robert Wood Johnson University yang bernama Michael Goldrich mengatakan bahwa tuli sementara itu mirip kayak gejala bindeng saat kita flu. Cuma saja, sumbatan ingusnya lebih banyak. 

Ada juga kemungkinan penyebab lainnya, yaitu stimulus berlebihan pada saraf trigeminal, sara pada bagian mulut dan wajah yang berhubungan dengan saraf koklea di telinga. 

"Itu menyebabkan perubahan aliran darah di bagian koklea sehingga berakibat pada hilangnya pendengaran sementara," ungkap Sam Marzo, kepala Department of Otolaryngology di Loyola Medicine, seperti dikutip Livescience, 11 Agustus 2017.

Yang perlu kita catat adalah, hilangnya pendengaran karena makan pedas itu seharusnya cuma berlangsung sementara saja, bro. Kalau terjadi berhar-hari, maka penderita mesti banget periksa ke dokter. 

Sumber: Hai-online.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas