Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Jangan Sembarang! Ini Cara Benar Pertolongan Pertama Jika Tersengat Listrik

Sekitar 1000 kematian akibat sengatan listrik terjadi setiap tahunnya, di mana luka akibat sengatan listrik menyebabkan angka kematian sebesar 3-5%.

Editor: Content Writer
zoom-in Jangan Sembarang! Ini Cara Benar Pertolongan Pertama Jika Tersengat Listrik
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Warga melintasi gardu listrik berukuran kecil tanpa penutup di Jalan Cilebak, Desa Rancamanyar, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Minggu (7/1/2018). Gardu tersebut sudah lama dibiarkan terbuka seperti itu yang dapat membahayakan jiwa terutama dapat terjangkau anak-anak. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Masyarakat sering menjumpai kecelakaan akibat sengatan listrik.

Sekitar 1000 kematian akibat sengatan listrik terjadi setiap tahunnya, di mana luka akibat sengatan listrik menyebabkan angka kematian sebesar 3-5% atau 3-5 kematian dari setiap 100 kejadian.

Kasus ini bisa terjadi di lingkungan kerja pada orang dewasa, di lingkungan rumah pada anak-anak, bahkan di jalan seperti kasus beberapa waktu lalu di mana seorang pengguna jalan tersengat listrik dari kabel yang terbuka.

Beberapa penyebab paling umum dari sengatan listrik adalah:

 
a. Kontak dengan alat-alat listrik atau kabel yang tidak terlapisi oleh konduktor.

b. Sambaran listrik dari kabel listrik tegangan tinggi.

c. Sambaran petir.

Berita Rekomendasi

d. Kontak dengan mesin atau alat-alat dalam lingkungan kerja.

e. Pada anak-anak sering disebabkan karena anak mencolek atau menyentuh sumber listrik dengan bahan logam lainnya.

Kenapa sengatan listrik berbahaya?

Dibandingkan dengan luka bakar lainnya, sengatan listrik lebih berbahaya karena luka yang terlihat di permukaan sering kali tidak menggambarkan kondisi sebenarnya dari korban.

Tubuh manusia merupakan penghantar listrik baik, yang berarti bahwa apabila manusia tersengat listrik, maka listrik bisa dihantarkan ke seluruh tubuh sehingga kerusakan yang terjadi bisa sangat luas.

Sering kali kerusakan terbesar terjadi pada jaringan saraf, pembuluh darah, dan otot. Hal ini disebabkan oleh resistensi organ tersebut yang lebih rendah sesuai dengan hukum Ohm.

Apa saja tanda dan gejala dari sengatan listrik?

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas