Pepsi Hilang, Ketahui Efek Minuman Berkarbonasi pada Tubuh yang Bisa Hilangkan Sembelit
Minuman berkabonasi juga digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Apalagi, di tengah cuaca yang panas
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Merek minuman soda Pepsi ramai dibicarakan di Twitter Indonesia hari ini. Salah satu penyebabnya adalah produsen minuman berkarbonisasi asal AS, PepsiCo, resmi berhenti menjual produknya di Indonesia pada pertengahan Oktober 2019.
Berdasarkan laporan Kamis (3/10/2019), PT Anugerah Indofood Barokah Makmur (AIBM) dan PepsiCo Inc (PepsiCo) sepakat untuk mengakhiri kontrak yang berlaku efektif mulai 10 Oktober 2019 mendatang.
Rekanan penjual Pepsi di Indonesia seperti KFC tidak lagi bisa menyuplai Pepsi sebagai merek penjualan.
Nantinya, KFC akan mengganti minuman Pepsi dengan produk minuman bersoda yang lain.
Minuman berkabonasi juga digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Apalagi, di tengah cuaca yang panas, minuman berkabonasi bisa menjadi penyejuk dahaga.
Namun, kita harus mewaspadai efeknya bagi tubuh. Melansir Hello sehat, minuman berkarbonasi memiliki efek positif dan negatif bagi tubuh.
Efek positif
Minuman berkabonasi juga memiliki efek positif terutama untuk pencernaan manusia. Berikut manfaatnya:
- Meningkatkan kemampuan menelan
Saat menelan air berkabonasi, kita pasti merasakan sensasi berbeda. Sensasi tersebut bisa terasa menyenangkan bagi sebagian orang. Asam lemah yang terkandung dalam air berkarbonasi dapat merangsang reseptor saraf di mulut.
Beberapa penelitian menunjukkan hal ini dapat meningkatkan kemampuan menelan. Walaupun memiliki ph yang asam, namun air berkarbonasi tidak sampai memengaruhi ph tubuh.
- Atasi Sembelit
Meski bersifat asam, air berkarbonasi juga dapat membantu meredakan nyeri ulu hati karena meningkatnya asam lambung tanpa adanya gangguan organ lambung (functional dyspepsia).
Hal ini karena air berkarbonasi dapat meningkatkan aktivitas lambung. Namun, reaksi tersebut hanya efektif jika kita mengonsumsi air berkarbonasi tanpa tambahan kalori dari gula.
Baca: Pepsi Sudah Hilang dari Gerai Minimarket Sejak Dua Bulan Lalu