Tak Cuma Telapak Kaki, Bahaya di Balik Sepatu Hak Tinggi Juga Intai 3 Bagian Tubuh Ini
Pemakaian sepatu hak tinggi rupanya tak hanya menimbulkan dampak negatif pada kaki, tetapi juga beberapa bagian tubuh yang lain.
Editor: Rizki Aningtyas Tiara
TRIBUNPALU.COM - Terkadang, demi terlihat cantik atau hanya sekadar mengikuti tren atau fashion, beberapa perempuan "rela" membuat diri mereka "tersiksa."
Salah satunya dengan mengenakan sepatu hak tinggi alias high heels.
Sepatu hak tinggi memang membuat perempuan yang mengenakannya terlihat seksi dan semampai.
Namun, di balik keindahan penampilan mengenakan high heels, ada bahaya yang mengintai kesehatan beberapa bagian tubuh.
• Tips Kesehatan: 9 Tanda Sederhana yang Dapat Ungkapkan Risiko Penyakit dalam Tubuhmu
• Demi Kesehatan Mental dan Fisik, Ini 6 Alasan Kita Harus Akhiri Hubungan dengan Orang-orang Toxic
• Buah Manggis Punya Banyak Manfaat untuk Kesehatan, Bisa Atasi Masalah Menstruasi
Dikutip dari laman Brightside.me, 71 persen perempuan mengalami rasa sakit saat mengenakan sepatu hak tinggi, menurut American Podiatric Medical Association.
Sepatu hak tinggi rupanya tak hanya menimbulkan dampak negatif pada kaki, tetapi juga beberapa bagian tubuh yang lain.
Bahkan, apabila tidak mendapat perawatan, hal itu dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius.
Berikut TribunPalu.com merangkum dampak negatif sepatu hak tinggi pada bagian tubuh lain selain kaki dari laman Brightside.me.
1. Pinggul
Ketika memakai high heels, tubuh akan berusaha lebih keras untuk menjaga keseimbangan.