7 Manfaat Kurma bagi Kesehatan, Bergizi Tinggi hingga Jadi Pemanis Alami Pengganti Gula
Berikut ini Simak 7 Manfaat Kurma bagi Kesehatan, Bergizi Tinggi hingga Jadi Pemanis Alami Pengganti Gula
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Sri Juliati
Kurma menyediakan antioksidan dan memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan, termasuk mengurangi risiko penyakit.
Antioksidan akan melindungi sel-sel dalam tubuh Anda dari radikal bebas, yang merupakan molekul tidak stabil yang dapat menyebabkan reaksi berbahaya dalam tubuh Anda dan menyebabkan munculnya penyakit.
Dibandingkan dengan jenis buah yang serupa, kurma tampaknya memiliki kandungan antioksidan tertinggi.
4. Pemanis alami
Kurma adalah sumber fruktosa, yang merupakan jenis gula alami yang ditemukan dalam buah.
Kurma sangat manis dan juga memiliki rasa seperti karamel yang halus.
Baca: 11 Manfaat Buah Manggis bagi Tubuh, Jaga Kesehatan Kulit, Bantu Diet hingga Atasi Diabetes
Baca: 10 Makanan untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Konsumsi Sayur dan Buah, Brokoli hingga Kiwi
Kurma akan menjadi pengganti gula putih, karena nutrisi, serat dan antioksidan yang kurma miliki.
Meskipun kurma tinggi serat dan nutrisi, kurma masih cukup tinggi kalori dan paling baik dikonsumsi dalam jumlah sedang.
5. Manfaat kesehatan lainnya
Kurma mengandung beberapa mineral, termasuk fosfor, kalium, kalsium, dan magnesium.
Hal tersebut berpotensi untuk menjaga kesehatan tulang hingga mencegah osteoporosis.
Selain itu, kurma juga berpotensi membantu pengaturan gula darah karena indeks glikemiknya yang rendah, serat, dan antioksidan.
6. Tinggi polifenol
Polifenol merupakan senyawa antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari peradangan.
Kurma mengandung lebih banyak polifenol daripada kebanyakan buah dan sayuran lainnya.
7. Tinggi kalium
Kurma mengandung kalium tinggi, yang merupakan elektrolit yang dibutuhkan tubuh untuk kesehatan jantung yang baik.
Kalium juga mampu membantu membangun otot dan protein dalam tubuh.
(Tribunnews.com/Lanny Latifah)