Sederet Penelitian Berhasil Buktikan Puasa Bantu Tubuh Meningkatkan Sistem Imun, Ini Kata Ahli
Tak perlu takut puasa membuat lemas atau sakit, sederet penelitian ini tunjukkan puasa justru akan meningkatkan sistem imun tubuh. Begini kata ahli.
Editor: Nakita
TRIBUNNEWS.COM - Puasa di tengan pandemi virus corona menyimpan tanda tanya besar.
Pasalnya, selama puasa kita tidak akan mengonsumsi makanan atau minuman selama lebih dari 12 jam.
Padahal untuk meningkatkan imun tubuh kita diimbau untuk makan makanan sehat dan rajin minum air putih.
Sayangnya, belum banyak yang tahu peran puasa dalam meningkatkan imunitas tubuh.
Di bulan Ramadan ini, berpuasa menjadi hal wajib dilakukan bagi umat muslim.
Mereka tidak boleh makan dan minum mulai dari terbit fajar sampai tenggelamnya matahari.
Selain untuk beribadah, siapa sangka kalau puasa juga sangat baik untuk kesehatan terutama dalam meningkatkan imunitas tubuh.
Melansir dari Healthline, berpuasa bisa meningkatkan imun untuk melawan flu atau virus yang masuk ke tubuh.
Dijelaskan, berpuasa memaksa tubuh untuk bergantung dan mengandalkan simpanan energi dalam fungsi normal.