Tips Aman Memilih Disinfektan Spray, Bukan Sekadar Pengharum Ruangan
Data ilmiah menyebut, pengguna disinfektan spray semakin meningkat di masa pandemi terutama bagi mereka yang menderita penyakit asma
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hasiolan Eko P
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak pandemi COVID-19 masuk ke Indonesia, masyarakat semakin waspada dengan kesehatan maupun keamanan.
Selain wajib menggunakan masker, masyarakat juga membawa hand sanitizer maupun sedia disinfektan.
Ketiga barang di atas sudah menjadi barang wajib selama masa pandemi karena dapat menghindarkan masyarakat dari virus maupun kuman.
Adapun Disinfektan merupakan cairan yang dapat membunuh kuman dengan cepat.
Kini, semakin banyak jenis disinfektan yang beredar salah satunya disinfektan spray, fungsinya lebih dikhususkan untuk membunuh kuman di udara.
Selain itu, juga kepraktisan saat digunakan dan bisa sebagai pewangi ruangan.
Data ilmiah menyebut, pengguna disinfektan spray semakin meningkat di masa pandemi terutama bagi mereka yang menderita penyakit asma.
Baca juga: Usai Bubarkan Massa Aksi Imigran Afghanistan, Polisi Semprot Lokasi dengan Cairan Disinfektan
Namun perlu berhati-hati jika ingin membeli cairan disinfektan ini karena semakin laris suatu produk, tidak menutup kemungkinan akan banyak produk palsu yang beredar.
General Practitioner, dr Donny Fernando Kamu memberikan sejumlah tips dalam memilih produk disinfektan yang aman:
1. Pilih satu di antara disinfektan bukan sekadar pengharum ruangan
Harga disinfektan rata-rata lebih mahal dari pengharum ruangan. Oleh karena itu pilih disinfektan yang tidak terlalu bau menyengat karena disinfektan yang memliki bau menyengat lebih banyak kandungan pewangi atau fragrance.
Jadi pilih disinfektan yang tidak terlalu bau menyengat dan memiliki bahan aktif chlorhexidine digluconate yang menjadi standar rumah sakit sehingga lebih ampuh untuk membunuh patogen dan mikroorganisme berbahaya.
2. Tidak semua disinfektan sama