Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Menkes Klaim Tiga Kasus Omicron di Indonesia Masuk dari Luar Negeri

Sampai saat ini belum ditemukan penularan kasus Covid-19 varian Omicron di komunitas lokal.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Menkes Klaim Tiga Kasus Omicron di Indonesia Masuk dari Luar Negeri
Tribunnews/Rina
Menkes Budi Gunadi Sadikin 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Kesehatan RI (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menegaskan, sampai saat ini belum ditemukan penularan kasus Covid-19 varian Omicron di komunitas lokal.

Tiga kasus Omicron yang telah terdeteksi di Indonesia merupakan kasus imported case atau kasus yang masuk dari luar negeri.

"Sudah terbukti semua kasus yag ada di Indonesia adalah imported case Kasus yang masuk dari luar negeri," ujar Menkes dalam konferensi pers virtual, Senin (20/12/2021).

Ia menuturkan, kasus pertama ditelusuri berasal dari WNI (TF) yang datang dari Nigeria pada tanggal 27 November 2021, yang menularkan pada seorang petugas kebersihan di Wisma Atlet Jakarta pada tanggal 8 Desember 2021.

Baca juga: Menkes : Kasus Varian Omicron di Dunia Naik 8 Kali Lipat dalam Sepekan

"Ini juga menunjukkan bahwa Alhamdulillah semua kasus terjadi di karantina. Sampai saat ini belum ada yang menyebar keluar," jelas mantan wamen BUMN ini.

Sementara dua kasus lain didapati dari WNI, pelaku perjalanan dari Amerika Serikat dan Inggris.

Baca juga: Peneliti Inggris Sebut Tidak Ada Bukti Varian Omicron Lebih Ringan dari Delta

BERITA TERKAIT

"Oleh karena itu perlu kita perketat kedatangan luar negeri kita dan karantina kita agar kasus-kasus yang datang dari Nigeria, yang datang dari London, yang datang dari Guyana Amerika ini bisa terus kita jaga," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas