Ingin Panjang Umur dan Bahagia, Terapkan 5 Gaya Hidup Sehat Ini
Mengonsumsi lebih banyak sayuran dan buah dikaitkan dengan risiko penyakit jantung, stroke, kanker, dan kematian dini yang lebih rendah.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Erik S
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Setiap orang mendambakan kehidupan panjang umur dan bahagia.
Namun capaian itu tentulah tak mudah, karena harus menjalani kebiasaan sehat secara konsisten.
Baca juga: Ketahui 2 Faktor Penyebab Gangguan Kesehatan Mental dan Cara Menanganinya
Berikut adalah 5 tips untuk mulai meningkatkan kesehatan secara keseluruhan, seperti dikutip dari Healthline.com:
1. Makan lebih banyak sayuran
Analisis 2010 dari studi prospektif menunjukkan bahwa mengonsumsi lebih banyak sayuran dan buah dikaitkan dengan risiko penyakit jantung, stroke, kanker, dan kematian dini yang lebih rendah.
Meskipun makan lebih banyak sayuran lebih baik, namun bukan berarti melewatkan nutrisi lain dari bahan makanan lainnya. Makanlah satu sayuran atau buah setiap kali makan.
Proseslah sayuran dengan baik, daripada kentang goreng, cobalah kentang panggang yang dibumbui dengan bumbu atau buat tumis beberapa sayuran berwarna
2. Tukar biji-bijian utuh dengan biji-bijian olahan
Dalam sebuah studi kecil tahun 2017 , 81 pria dan wanita pascamenopause dibagi menjadi dua kelompok. Setengah mengikuti diet yang mengandung biji-bijian, dan setengah lainnya mengikuti diet yang kalorinya sama tetapi mengandung biji-bijian olahan.
Setelah 6 minggu, kelompok gandum utuh meningkatkan laju metabolisme saat istirahat. Penelitian di tahun 2016 menunjukkan konsumsi lebih banyak biji-bijian dapat penurunan risiko diabetes, penyakit jantung koroner, penyakit kardiovaskular, dan kanker.
3. Lebih aktif
Jika kata-kata "olahraga" atau "latihan" membuat berpikir berulang kali, kegiatan fisik ini bisa digantikan dengan berjalan kaki, bersepeda, menari salsa, berlatih seni bela diri, atau mencoba kelas olahraga online. Yang paling penting adalah memilih aktivitas yang disukai.
Baca juga: Manfaat Dark Chocolate untuk Kesehatan: Dapat Turunkan Tekanan Darah
Mulailah dengan 10 menit sehari, 5 hari seminggu. Saat merasa siap, tambahkan 5 atau 10 menit lagi. Terus lakukan ini sampai mencapai setidaknya 30 menit sehari hampir setiap hari dalam seminggu.