Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ketahui Kebutuhan Nutrisi pada Wanita, Mulai Usia 20 hingga 60 Tahun ke Atas

Untuk wanita kebutuhan nutrisinya cukup beragam berdasarkan usia. Masuk ke jenjang kuliah atau dunia kerja, nutrisi menjadi semakin penting. 

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ketahui Kebutuhan Nutrisi pada Wanita, Mulai Usia 20 hingga 60 Tahun ke Atas
Freepik
Ilustrasi wanita minum kopi 

Usia 50-an

Makan lebih banyak serat. Menurut The National Heart, Lung and Blood Institute, risiko penyakit jantung pada wanita akan semakin meningkat setelah usia 55 tahun.

Serat membantu menurunkan kadar kolesterol dan baik untuk kesehatan jantung. Serat juga membuat kenyang lebih lama, yang dapat membantu menjaga berat badan tetap terkendali.

Nutrisi penting: Omega 3, B12.

Penelitian menunjukkan 10 hingga 30 persen orang di atas usia 50 tahun mengalami penurunan kemampuan untuk menyerap Vitamin B12 dari makanan.

Pertimbangkan untuk mengkonsumsi suplemen B12 secara teratur. Tingkatkan asupan asam lemak omega-3.

Lemak tersebut bisa didapatkan dari ikan berlemak seperti salmon, yang kaya akan Omega-3 EPA dan DHA.

BERITA TERKAIT

Kacang kenari juga tinggi akan kandungan asam alfa-linolenat (ALA), Omega-3 yang dapat membantu menurunkan kolesterol.

Usia 60-an dan seterusnyaTerus bergerak. Kurangi aktivitas dan lebih banyak waktu untuk menikmati hidup. Mempelajari bahasa baru, mengikuti kelas senam, atau berlibur dengan pasangan. Apa pun bisa dilakukan, pertahankan rutinitas olahraga teratur dan konsultasikan dengan dokter sebelum mempertimbangkan olahraga kardio.

Obat-obatan, metabolisme yang melambat, perubahan persepsi rasa dan faktor-faktor lain berkontribusi pada hilangnya nafsu makan di usia 60-an dan seterusnya.

Sambil berfokus pada konsumsi nutrisi yang baik, mulai bereksperimen mencoba menu baru, dan berbagi makanan dengan teman-teman.

Nutrisi penting: Semua hal di atas, ditambah probiotik. Kesehatan usus berubah seiring bertambahnya usia. Bakteri baik mulai menurun dan usus kecil mulai tidak bisa menyerap nutrisi.

Tambahkan probiotik untuk merangsang pertumbuhan bakteri baik. Sumber makanan termasuk yogurt dan makanan fermentasi seperti asinan kubis dan Kimchi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas