Normalkah Seorang Wanita Melakukan Masturbasi? Begini Penjelasan dr. Binsar Martin
Menurut dr. Binsar Martin, tujuan masturbasi adalah untuk memenuhi hasrat dan kepuasan seksual dengan mencapai orgasme.
Penulis: Irma Rahmasari
TRIBUNNEWS.COM, KESEHATAN - Medical Sexologist, dr. Binsar Martin memberikan penjelasan mengenai masturbasi pada wanita.
Saat memasuki usia pubertas, hasrat seksual dan rasa ingin tahu lebih jauh tentang tubuh Anda sendiri akan muncul.
Ketika sudah muncul dorongan tersebut, seorang perempuan bisa mencari kepuasan seksual, salah satunya dengan cara melakukan masturbasi.
Masturbasi merupakan tindakan merangsang tubuh dengan cara menyentuh, meraba, atau menjilat organ kelamin sendiri.
Tujuan masturbasi adalah untuk memenuhi hasrat dan kepuasan seksual dengan mencapai orgasme.
Baca juga: 6 Tips Jauhkan Anak dari Masalah Gigi dan Mulut, Salah Satunya Hindari Konsumsi Makanan Manis
Dilansir TribunHealth melalui kanal YouTube Warta Kota Production, Medical Sexologist, dr. Binsar Martin Sinaga FIAS memberikan penjelasan mengenai masturbasi wanita.
Menurut penuturan yang disampaikan oleh dr. Binsar Martin, masturbasi pada wanita banyak terjadi, namun banyak wanita yang tidak terbuka mengenai hal tersebut.
Dalam suatu penelitian keilmuan, Sexual Medicine, banyak wanita yang melakukan masturbasi karena tidak pernah mengalami orgasme bersama dengan pasangannya.
dr. Binsar Martin mengungkapkan, kasus masturbasi pada wanita ini banyak sekali terjadi dan hal ini terjadi karena suami tidak bisa mengalami ereksi dengan baik dan tidak bisa membuat orgasme pasangan wanitanya.
"Kasus-kasus mengenai ini banyak sekali. Saat suami tidak bisa mengalami ereksi dengan baik dan tidak bisa membuat orgasme pasangan wanitanya, maka untuk memuaskan diri seorang wanita harus melakukan masturbasi," papar dr. Binsar Martin.
"Kembali saya katakan, bahwa masturbasi pada wanita itu memang adalah problem masa kini atau banyak ditemui pada masa kini."
"Jika ditanya berapa persen dari wanita yang sudah berumah tangga mengalami masturbasi, ini belum ada data yang menunjukkan hal ini."
"Semua literatur atau datanya kebanyakan berasal dari luar negeri, karena orang di sana cenderung lebuh terbuka," lanjut dr. Binsar Martin.
Baca juga: 7 Tips Atasi Telinga yang Kemasukan Air, Miringkan Kepala hingga Lakukan Manuver Valsava
dr. Binsar Martin menjelaskan, dari sekian banyak cara masturbasi, yang paling sering dilakukan oleh wanita adalah dengan cara menyentuh dan memainkan klitoris di area sekitar vagina.