Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Ruam Popok Bisa Ganggu Tumbuh Kembang pada Bayi Apabila Tak Diatasi

Berdasarkan data epidemiologi, secara global, prevalensi iritasi kulit akibat ruam popok atau diaper rash mencapai 16-65 persen. 

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Willem Jonata
zoom-in Ruam Popok Bisa Ganggu Tumbuh Kembang pada Bayi Apabila Tak Diatasi
Ist
Ilustrasi. 

“Intinya, pastikan semua produk yang bersentuhan dengan kulit bayi itu aman alias bebas dari bahan kimia berbahaya, terutama bebas dari chlorine atau pemutih, yang dalam jangka waktu panjang bisa memicu timbulnya kanker. Akan lebih baik lagi jika produk yang dipilih terbuat dari bahan organik,” tegas Dokter Ferdy lagi.

Berangkat dari hal itu, dalam waktu dekat akan masuk ke Indonesia diaper dan tisu basah premium organik asal Australia dengan merek Offspring.

Rencananya acara peluncuran perdana akan diadakan di Jakarta, tanggal 7 September 2023. 

Country Manager PT Alami Natura Abadi distributor resmi di Indonesia Anthony Santoso mengatakan, produk terbuat dari bahan organik sehingga dijamin sangat aman untuk bayi, sudah pasti bebas dari zat kimia berbahaya, karena tidak mengandung pestisida dan zat beracun lainnya.

Di samping terbuat dari bahan organik, juga dipastikan tidak mengandung pemutih maupun pewangi. 

"Sebab kenyamanan dan keamanan sang buah hati adalah yang utama," ungkap Anthony.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas