Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

6 Cara Ampuh dan Mudah Bersihkan Retainer Setiap Hari, Bilas dengan Air hingga Gunakan Cuka

Memasukkan retainer yang tidak bersih ke dalam mulut seperti hal nya mengoleskan larutan yang mengandung bakteri dan plak ke gigi dan gusi.

Penulis: Irma Rahmasari
zoom-in 6 Cara Ampuh dan Mudah Bersihkan Retainer Setiap Hari, Bilas dengan Air hingga Gunakan Cuka
freepik.com
Ilustrasi penggunaan retainer, berikut ini tips ampuh dan mudah untuk membersihkan retainer 

4. Soda kue

Soda kue merupakan disinfektan yang aman dan serbaguna. Ini juga dapat membantu memutihkan retainer yang sudah menguning.

Soda kue dapat mengendalikan bakteri tanpa bahan kimia dan mencegah retainer mengembangkan ketidakseimbangan pH yang membahayakan mulut.

Untuk menggunakan soda kue, Anda harus membuat pasta yang terdiri dari setengah air dan setengah soda kue.

Campurannya harus cukup kental agar pasta dari soda kue tersebut menempel pada retainer.

Kemudian gosok retainer dengan lembut menggunakan pasta soda kue tersebut dan sikat gigi yang lembut.

Residu harus dihilangkan dengan membilas retainer secara keseluruhan.

BERITA REKOMENDASI

5. Cuka

Cuka putih adalah disinfektan lembut yang dapat menghilangkan bau dan residu.

Untuk membersihkan retainer dengan cuka, Anda harus membuat campuran dalam wadah kecil yaitu setengah cuka putih dan setengah air hangat.

Retainer kemudian harus direndam dalam campuran tersebut selama 20 menit.

Jika retainer tersebut tertutup lapiasan endapan mineral, sikat gigi yang lembut dapat digunakan untuk menggosok retainer hingga bersih.


Setelah itu bilas dengan air dingin, sebaiknya direndam lagi selama 20 menit.

Baca juga: Sering Sakit Gigi Saat Konsumsi Makanan Manis? Berikut Kenali 4 Penyebabnya

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas