8 Menu Enak tapi Aman untuk Gula Darah, Solusi Diet Sehat untuk Penderita Diabetes
Sederet makanan berikut ini jadi solusi makan enak tanpa takut kadar gula darah melonjak
Penulis: Ahmad Nur Rosikin
TRIBUNHEALTH.COM - Penderita diabetes perlu sangat selektif dalam memilih makanan agar kadar gula darah tidak meningkat tajam.
Langkah ini penting untuk menjaga kondisi tubuh tetap stabil dan mencegah komplikasi kesehatan.
Ada beberapa jenis makanan yang aman dan bermanfaat bagi penderita diabetes karena membantu menjaga kestabilan gula darah.
Beberapa makanan ini termasuk ikan berlemak dan alpukat.
Mengutip dari Verywell Health, berikut adalah penjelasan lengkapnya:
Ikan Berlemak
Ikan berlemak dikenal dapat membantu mencegah penyakit jantung dan mengurangi peradangan karena kandungan asam lemak omega-3 yang melimpah.
Jenis ikan yang kaya akan omega-3 meliputi salmon, sarden, herring, mackerel, tuna albacore, dan trout.
Disarankan untuk memasak ikan ini tanpa tepung roti dan tidak menggorengnya untuk menghindari tambahan kalori yang tidak perlu.
American Diabetes Association (ADA) menganjurkan agar penderita diabetes mengonsumsi ikan berlemak dua kali per minggu.
Baca juga: Tidak Harus Salmon yang Mahal, Cukupi Nutrisi Anak dengan Ikan Lokal, Lele Gizinya Tak Kalah Lengkap
Sayuran Berdaun Hijau
Sayuran hijau berdaun adalah pilihan yang sangat sehat bagi semua orang, terutama penderita diabetes.
Sayuran ini kaya vitamin dan mineral tanpa memberikan efek negatif pada kadar gula darah.
Jenis sayuran ini, seperti bayam, kangkung, dan sawi, mengandung vitamin A, C, E, dan K, serta zat besi, potasium, dan kalsium.
Alpukat
Alpukat adalah sumber lemak tak jenuh tunggal yang dianggap menyehatkan dan melindungi jantung.
Alpukat juga mampu menurunkan kadar kolesterol LDL yang dapat mengganggu kesehatan jantung.
Telur
Telur adalah makanan kaya gizi yang mengandung protein dan beragam vitamin, dan bisa dinikmati dalam berbagai bentuk.
Konsumsi telur menguntungkan bagi penderita diabetes karena lemak sehat yang dikandungnya.
Telur juga memiliki lemak tak jenuh ganda yang dapat menurunkan kolesterol LDL, mengurangi risiko stroke, serta menjaga kesehatan jantung.
Baca juga: 5 Manfaat Telur untuk Kesehatan Kulit, Bantu Menutrisi hingga Mengencangkan
Biji Chia
Biji chia populer karena kandungan nutrisi tinggi dan fleksibilitasnya dalam berbagai menu.
Satu ons biji chia mengandung 138 kalori, 4,7 gram protein, 12 gram karbohidrat, dan hampir 10 gram serat.
Biji ini juga kaya vitamin dan mineral, termasuk kalsium, zat besi, dan magnesium.
Brokoli
Brokoli termasuk sayuran rendah karbohidrat dan kalori sehingga aman untuk penderita diabetes.
Sayuran ini juga kaya fitokimia, serat, dan vitamin yang bermanfaat bagi kesehatan.
Stroberi
Stroberi adalah buah yang banyak disukai penderita diabetes karena kaya akan vitamin, antioksidan, dan serat.
Buah ini mengandung vitamin C, potasium, dan magnesium.
Antioksidan di dalam stroberi bermanfaat untuk melindungi sel dari kerusakan.
Bawang Putih
Bawang putih adalah bahan masakan yang mudah ditemukan dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan jantung.
Penelitian menunjukkan bahwa bawang putih dapat membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol.
(TribunHealth.com)