Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Drew Barrymore Sempat Tak Terima Lihat Bentuk Tubuh Usai Melahirkan

Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, aktris yang pernah berperan dalam film Charlie's Angels tersebut mengaku sempat sulit untuk mencintai tubuhnya

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Drew Barrymore Sempat Tak Terima Lihat Bentuk Tubuh Usai Melahirkan
net
Drew Barrymore 

TRIBUNNEWS.COM – Aktris Drew Barrymore tidak hanya memiliki karier di bidang seni peran yang bisa dikatakan sukses.

Namun ia pun kini memiliki keluarga yang bahagia bersama sang suami, Will Kopelman dan dua buah hatinya yang cantik, Olive (2 tahun) dan Frankie (11 bulan). Namun,ternyata Drew pernah merasa tidak nyaman dengan bentuk tubuhnya.

Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, aktris yang pernah berperan dalam film Charlie's Angels tersebut mengaku sempat sulit untuk mencintai tubuhnya setelah melahirkan dua orang anak. Menurut Drew kala itu, pasca melahirkan, bentuk tubuhnya tidak indah lagi seperti sebelumnya.

"Setelah melahirkan dua anak, ya ampun, tubuh saya melakukan hal-hal yang gila! Sangat sulit untuk tetap berpandangan positif dan mencintai diri Anda sendiri. Saya merasa seperti kangguru dengan kantung besar di perut, semuanya terasa kendur dan aneh," ujar Drew seperti dikutip dari situs Parenting.

Meskipun demikian, Drew tidak berlarut-larut dalam ketidakpuasan atas bentuk tubuhnya tersebut. Sebaliknya, Drew malah melihat sisi baiknya sebagai seorang ibu. Bagi aktris yang tenar lewat film Never Been Kissed ini, menjadi seorang wanita dan ibu tidak sekedar bentuk dan citra tubuh, namun lebih dari itu.

"Menerima bentuk tubuh setelah melahirkan adalah bagaimana mengalihkan fokus kepada kemampuan menjadi seorang ibu. Anda akan berpikir betapa indahnya bahwa Anda mampu melahirkan seorang anak," tutur Drew.

Tidak hanya itu, Drew pun membagikan beberapa kiat yang biasa dilakukannya untuk memperbaiki dan meningkatkan suasana hati ketika perutnya yang menyerupai kantung kangguru mengusik pikiran dan emosinya. Ketimbang dirundung kekesalan, Drew lebih memilih untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat bagi jasmani dan rohani.

Berita Rekomendasi

"Saya memilih untuk berolahraga. Saya juga membaca buku Dr Seuss yang berjudul Oh, The Places You'll Go! dan menghabiskan waktu bersama anak-anak. Kemudian, saya mulai melihat sesuatu yang lebih besar ketimbang fisik saya sendiri," ungkap Drew.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas