Pingin Punya Bibir Merah, Ternyata Banyak Pria di Palembang yang Pilih Jalani Sulam Bibir
Warna asli bibir adalah merah. Namun, atas alasan berbagai faktor, warna asli tersebut secara perlahan mulai berganti menjadi hitam.
Editor: Sugiyarto
"Yang menyebabkan bibir hitam dikarenakan adanya sel-sel kulit mati pada bibir. Bibir kita yang ada saat kita kecil menjadi warna hitam," kata Bryan.
Usai melakukan sulam bibir, Bryan menjamin, sel-sel kulit mati yang ada pada bibir akan mengelupas dalam waktu tiga hari.
Secara perlahan, warna asli bibir akan berangsur kembali dan bibir tidak akan terlihat hitam lagi. Untuk hasil yang maksimal, bisa datang minimal empat kali dalam jeda waktu tiga pekan sekali ke Ali Tatoo Sulam.
"Ada perbedaan proses antara bibir yang benar-benar sudah hitam dengan yang terlihat masih merah. Untuk bibir yang benar-benar hitam, untuk mendapatkan hasil maksimal, harus beulang-ulang melakukan proses sulam bibir," kata Bryan.
Selain warna merah, Byan mengatakan, mereka yang melakukan sulam bibir juga bisa memilih berbagai warna bibir lainnya.
Tentunya, warna ini bisa bertahan lama, bukan seperti saat menggunakan pewarna bibir atau semacamnya. Untuk kalangan perempuan, warna pink menjadi warna favorit, sedangkan kalangan pria masih menginginkan warna merah bibir.
Untuk mempertahankan warna merah bibir usai menjalani proses sulam bibir, Bryan menyarankan supaya pemilik bibir melakukan perawatan tambahan.
Salah satunya adalah mengkonsumsi vitamin supaya warna merah bibir terlihat lebih alami dan lembut. Vitamin ini bisa didapat melalui dokter atau apotik yang terpercaya.
"Bibir merah memang sangat menunjang penampilan, apalagi untuk yang sering bertemu dengan banyak orang karena urusan bisnis.
Sulam bibir hanya butuh waktu sebentar dan disarangkan untuk datang ke tenaga yang berpengalaman," kata Bryan.(refly permana)