Trik Menyimpan Tomat Agar Tetap Segar dan Tidak Cepat Busuk
Sudah benarkah cara Anda menyimpan tomat selama ini?
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM – Tomat menjadi salah satu sayuran yang cukup banyak dikonsumsi karena mengandung sejumlah nutrisi yang dibutuhkan tubuh.
Agar tomat yang kita beli bisa tetap segar dalam waktu yang cukup lama, berikut ini terdapat ulasan tentang cara terbaik menyimpan tomat.
Banyak yang menyarankan menyimpan tomat agar tetap segar adalah di dalam lemari pendingin.
Namun, sebenarnya cara terbaik menyimpan tomat adalah tergantung pada suhu dan waktu penyimpanan.
Secara umum, pastikan tomat yang Anda simpan tidak berdekatan, apalagi di dalam satu wadah yang sama dengan bahan makanan yang mengandung etanol, seperti apel.
Pastikan juga tempat menyimpan tomat pada suhu 13 derajat Celcius.
Hal lain yang perlu diperhatikan saat menyimpan tomat adalah tingkat kematangan tomat. Cara menyimpan tomat yang belum cukup matang dan yang sudah matang tentu berbeda.
Untuk tomat yang belum cukup matang bisa disimpan pada suhu ruangan, namun jangan sampai terkena matahari langsung.
Tomat yang terkena sinar matahari langsung hanya akan membuatnya cepat busuk, sehingga tidak bisa bertahan dengan lama. Tomat yang belum cukup matang bisa bertahan selama 1 – 2 hari hingga membusuk.
Sedangkan, untuk tomat yang sudah matang hanya bisa disimpan pada suhu ruangan selama beberapa hari.
Tapi, pastikan ruangan tempat Anda menyimpan tomat dalam suhu yang cukup sejuk, dan tidak terkena matahari langsung.
Kesegaran tomat yang sudah matang dan disimpan di dalam lemari pendingin bisa bertahan antara 2 – 3 hari hingga membusuk. Sedangkan, tomat segar yang disimpan di dalam freezer bisa bertahan hingga 2 bulan.
Jangan lupa membungkus tomat segar menggunakan kantong plastik sebelum menyimpannya di dalam lemari pendingin/ freezer.
pastikan tomat sudah dikeluarkan dari lemari pendingin/ freezer dan sudah pada suhu ruangan sebelum diolah. (SCI/ dari berbagai sumber)