Desainer Rudy Chandra: Modal Wajah Cantik Tak Cukup untuk Jadi Model Hebat
"Banyak model yang nggak cantik banget, tapi kok bisa ya pakai baju (dan meningkatkan nilainya), jadi (terlihat) unik," ujar Rudy
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Desainer kenamaan Indonesia Rudy Chandra menunjukkan fakta, banyak model sukses yang tidak memiliki wajah rupawan. Dalam perjalanan kariernya sebagai model profesional, mereka berhasil meningkatkan nilai jual busana yang dia peragakan di catwalk.
Di mata Rudy, para model yang seperti itu merupakan model yang memiliki nilai plus dalam 'menjual' rancangan desainer di panggung peragaan busana.
"Banyak model yang nggak cantik banget, tapi kok bisa ya pakai baju (dan meningkatkan nilainya), jadi (terlihat) unik," ujar Rudy saat ditemui di Main Atrium Plaza Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2017).
Rudy lalu menjelaskan, proporsi badan yang sempurna sangat penting bagi seorang model dalam memeragakan busana karya desainer.
Baca: Desainer Ini Beberkan Trik yang Sering Dilakukan Calon Model Agar Dipilih Pamerkan Busana
Ini karena banyak desainer yang enggan merombak ulang busana yang dianggapnya telah sesuai dengan tubuh modelnya.
Banyak juga model yang harus melakukan fitting busana berkali-kali lantaran terjadi perubahan pada bentuk tubuhnya. Hal itu membuat banyak desainer termasuk dirinya sendiri didera stres.
"Badan perfect itu yang harus (dimiliki model), karena dengan ukuran seperti itu yang membuat kita para desainer itu mudah membuat baju. Nggak perlu fitting lagi," jelas Rudy.
Karena itu, saat dirinya dipercaya menjadi salah satu juri ajang pencarian model berbakat digelar Plaza Semanggi bertajuk 'Plangi Model Hunt 2018', Rudy menyatakan ajang ini menjadi kesempatan baginya untuk fokus mencari calon model benar-benar bagus.
Tidak hanya cantik di wajah, tapi juga memiliki tubuh proporsional.
"Makanya kita mencari bibit, mencari model yang bukan hanya (cantik) mukanya aja," kata Rudy.
Dia menegaskan, menjadi seorang model profesional tidak perlu wajah yang terlalu cantik.
Yang diperlukan adalah 'keunikan' sehingga bisa menambah nilai jual busana yang kelak akan diperagakannya di panggung catwalk.
"Model itu nggak harus mukanya terlalu cantik, tapi muka yang unik juga itu yang membuat desain kita jadi hidup," tegas Rudy.
Selain Rudy Chandra, sejumlah public figure turut dilibatkan dalam pelatihan dan penjurian ajang 'Plangi Model Hunt 2018' ini. Satu diantaranya Puteri Indonesia 2016, Kezia Warouw.
Para peserta akan menjalani sejumlah tahapan seleksi. Kontes para calon model ini berlangsung mulai 11 hingga 26 November 2017.