Penampilan Kasual Nova Eliza Bercelana Ripped Denim
Usianya yang hampir 40 tahun tak menghalanginya untuk tampil modis dengan fashion item kekinian yang digandrungi para millennials.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri
TRIBUNNEWS.COM – Masih ingat pada sosok aktris Nova Eliza?
Ya, dirinya mengawali karier sebagai model yang kemudian beralih pada dunia seni peran.
Beberapa sinetron hingga film pun pernah ia bintangi.
Terlepas dari karirnya, penampilan aktris cantik asal Aceh ini juga tak kalah mencuri perhatian.
Usianya yang hampir 40 tahun tak menghalanginya untuk tampil modis dengan fashion item kekinian yang digandrungi para milenials.
Fashion item tersebut adalah celana denim dengan aksen ripped.
Celana ripped denim tersebut tampak berpadu dengan gayanya yang kasual namun masih terlihat simpel.
Berhasil dikumpulkan oleh Stylo Grid.ID, inilah deretan penampilan Nova Eliza yang terekam di akun instagram @novaelizastory.
Pada foto ini, tampak pemain film Susahnya Jadi Perawan ini mengenakan celana ripped denim dengan aksen rolled up.
Ia memadukannya dengan t-shirt warna ungu dengan aksesori kalung dan anting yang indah.
Sebagai alas kakinya, Nova pun memilih sneakers low top putih yang berpadu dengan gaya simpelnya.
Kalau yang ini penampilan Nova Eliza dengan celana ripped jins dengan detail unfinished.
Ia memadukan jins bernuansa putih itu dengan tank top abu-abu yang diberikan outer berupa kemeja rolled up putih.
Penampilannya yang ini nggak kalah modisnya memadukan celana ripped denimnya dengan leather jacket.
Nova terlihat memberikan dalaman t-shirt putih pada jaket yang ia kenakan.
Untuk alas kakinya, sneakers hitam yang santai tampak melengkapi gayanya.
Masih stylish banget kayak anak millennials kan? (*)