Tumbuh sebagai Anak Kuat, Rahayu Saraswati Sengaja Namakan Buah Hatinya yang Down Sydrome Wira
Preseter dan politikus Rahayu Saraswati sengaja memilih nama Wira untuk anaknya yang berkebutuhan khusus. Ada pesan dan harapan dari nama itu.
Editor: Anita K Wardhani
"Memang tanggung jawab kita untuk memastikan bahwa dia bisa tumbuh kembang selayaknya dia. Yang penting dia happy dan saya tahu anak dengan down syndrome itu sangat polos, enggak ada istilahnya pikiran jahat apapun," ujar Sara.
Setelah lahir, Sara dan suami, Harwendro Adityo menjadi sadar bahwa anak Wira adalah anugerah.
Bahkan, Sara yang keponakan Prabowo Subianto ini menyebut Wira sebagai hadiah dari Tuhan yang tak harus dianggap sebagai beban.
"Karena ya dia memang hadiah dari Tuhan. Di bukan beban, dia hadiah dari Tuhan. Artinya, kita sebagai orang tua dititipkan oleh Tuhan by this gift. Dan itu tanggung jawab kita bagaimana kita mau membesarkan dia," tutur Sara.
Artis peran dan politikus Rahayu Saraswati merasa bersyukur, suaminya Harwendro Adityo menerima lapang dada ketika tahu bayi yang dikandungnya memiliki kelainan Trisomi 21.
Jumlah kromosom yang lebih satu tersebut menyebabkan anak mereka mengalami down syndrome.
"Saya bersyukur juga I pick the right guy, karena suami saya luar biasa. Dia pokoknya cuma ngelihat ke saya, dia bilang 'Kamu gimana? Kalau aku sih enggak masalah'," kata Rahayu.
Bagi pasangan ini, kehadiran putra kedua yang lahir pada 2017 lalu tersebut bukanlah sebuah beban, melainkan hadiah yang dititipkan dari Tuhan.
"Artinya kita sebagai orangtua dititipkan oleh Tuhan by this gift. Dan itu tanggung jawab kita bagaimana kita mau membesarkan dia," ujar Rahayu.
Di samping itu, Rahayu mengaku dibesarkan dengan iman yang tidak membenarkan aborsi, sehingga dirinya memilih untuk tetap mempertahankan janinnya meskipun sudah tahu sejak awal.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tahu Janinnya Bermasalah, Keponakan Prabowo Tak Gugurkan Kandungannya"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.