Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Cara Membuat Donat untuk Pemula, Berikut Resep Bahan dan Tips Membuatnya

Simak cara membuat donat yang mudah bagi pemula berikut ini, dilengkapi dengan bahan dan tips memasaknya agar berhasil.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Daryono
zoom-in Cara Membuat Donat untuk Pemula, Berikut Resep Bahan dan Tips Membuatnya
Aslam Donuts
Cara Membuat Donat untuk Pemula, Berikut Resep Bahan dan Tips Membuatnya 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut kumpulan resep, cara memasak donat yang enak dan mudah.

Donat bisa menjadi salah satu menu andalan untuk dihidangkan untuk menjamu tamu.

Membuat donat cukup mudah, waktu yang diperlukan juga tidak lama yaitu 1 hingga 2 jam.

Maka simak, berikut resep, cara dan bahan membuat membuat donat yang enak dan praktis.

Donat Kentang
Donat Kentang (Sajiansedap.grid.id)

Donut Kentang

Cara Membuat Donat Kentang:

1. Pertama campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk rata dan tambahkan kentang yang sudah dihaluskan. Aduk rata.

Berita Rekomendasi

2. Kemudian tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis, setelah itu masukkan margarin dan garam dan uleni sampai elastis lalu diamkan 15 menit.

3. Kempiskan adonan, lalu timbang masing-masing 30 gram, bulatkan dan diamkan 10 menit.

4. Pipihkan adonan, kemudian lubangi tengahnya, dan diamkan 45 menit di atas loyang yang ditaburi tepung, sampai mengembang.

5. Goreng di dalam minyak padat yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

6. Dinginkan, lalu masukkan adonan ke dalam kantung plastik berisi gula tepung, lalu kocok-kocok sampai donat terbalut gula.

7. Celupkan sebagian donat ke dalam cokelat masak susu yang dilelehkan, setelah itu coret-coret dengan cokelat masak putih.

8. Sebagian lagi celup ke dalam cokelat masak putih, coret-coret dengan cokelat masak susu dan gulingkan di atas meises.

Baca: Kumpulan Resep & Cara Membuat Bolu yang Enak dan Mudah, Lengkap dengan Tips Membuatnya Agar Berhasil

Baca: Mencoba Korean Cheese Garlic Bread, Kuliner yang Tengah Viral di Medsos

Donat Duo Filling
Donat Duo Filling (Sajiansedap.grid.id)
Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas