Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

10 Mitos Cuci Muka yang Dibantah Dermatolog, Termasuk Harus Bersihkan Wajah 2 Kali Sehari

Berikut beberapa mitos tentang mencuci muka, dan apa yang menurut para ahli harus Anda lakukan.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Gigih
zoom-in 10 Mitos Cuci Muka yang Dibantah Dermatolog, Termasuk Harus Bersihkan Wajah 2 Kali Sehari
Freepik
Ilustrasi cuci muka. Berikut beberapa mitos tentang mencuci muka, dan apa yang menurut para ahli harus Anda lakukan. 

9. Mitos: "Membersihkan" wajah Anda hanya dengan tisu pembersih riasan sudah cukup.

Meskipun menghapus riasan harus menjadi langkah pertama dari rutinitas malam hari Anda, tapi itu seharusnya tidak menjadi satu-satunya langkah, terutama jika Anda menggunakan tisu pembersih riasan, menurut Nazarian.

"Tisu pembersih menghilangkan sebagian besar bakteri, kotoran, dan minyak, tetapi juga meninggalkan jejak residu," katanya.

"Hal itu berpotensi menyebabkan jerawat dan kelenjar yang terinfeksi, terutama di sekitar kelopak mata dan bulu mata. Pembersihan wajah yang tepat membutuhkan bilas berbahan air untuk membersihkan sepenuhnya."

10. Mitos: Anda tidak harus mencuci tangan sebelum mencuci muka.

Meskipun tangan Anda tidak terlihat kotor atau terasa kotor, sebaiknya selalu cuci tangan sebelum menyentuh wajah Anda, menurut Hu.

"Kebanyakan orang sering menggunakan tangan untuk mengetik di keyboard dan ponsel, atau mengemudi," katanya.

BERITA REKOMENDASI

Bakteri serta bahan kimia di permukaan benda-benda itu dapat menyebabkan iritasi atau infeksi kulit dan mata, terutama pada orang yang rentan terhadap eksim.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas