Tes Kepribadian - Pilih 1 Sifat Buruk, dan Ungkap Sisi Gelapmu Selama Ini
Ikuti tes kepribadian di bawah ini. Pilih satu sifat buruk dan ungkap sisi gelapmu selama ini.
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda.
Salah satu cara untuk mengetahui kepribadian seseorang adalah melalui tes kepribadian.
Di bawah ini, ada tes kepribadian dari wakeupyourmind.net tentang sifat buruk.
Ada tujuh sifat buruk terkenal, yaitu marah, rakus, malas, tamak, iri, sombong, dan nafsu.
Pilih satu sifat buruk yang mungkin sering kamu lakukan.
Sifat yang kamu pilih dapat mengungkap sisi gelap yang selama ini kamu miliki.
Baca juga: Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Ungkap Seperti Apa Dirimu di Mata Teman
Sudah menentukan sifat buruk yang kamu pilih?
Yuk, lihat sisi gelapmu sebenarnya di bawah ini.
1. Marah
Kemarahan adalah personifikasi yang memunculkan naluri "binatang"mu yang berada jauh di dalam hatimu.
Sifat ini sangat berbahaya dan merugikan.
Kamu dapat kehilangan akal sehat dan bertindak dengan cara yang melampaui batas moralitas.
Jika kamu sering marah, berarti kamu memiliki "setan" di dalam dirimu.
Kamu menjadi gila oleh kemarahanmu.