Banyak Serum Skincare Mengandung Niacinamide, Ternyata Bisa Obati Hiperpigmentasi hingga Eksim
Dalam banyak produk skincare, terdapat kandungan niacinamide yang diklaim dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Willem Jonata
Seperti halnya produk perawatan kulit yang baru digunakan, anda mungkin tidak akan melihat hasil yang signifikan selama beberapa minggu.
Meskipun sebagian besar penelitian menggambarkan adanya peningkatan hasil yang nyata setelah empat minggu penggunaan, namun tidak ada ketentuan waktu yang tepat terkait kapan hasil yang sempurna ini bisa diperoleh.
Anda mungkin akan melihat lebih banyak perubahan pada kulit setelah delapan minggu penggunaan.
Ini termasuk tekstur kulit yang terasa lebih halus, kencang dan terhidrasi.
Jika anda tidak melihat perubahan apapun dalam beberapa bulan, mungkin anda harus berkonsultasi dengan dokter kulit.
Karena mereka dapat menilai rutinitas perawatan kulit yang anda lakukan, memberi rekomendasi terkait produk mana yang harus digunakan hingga apakah anda harus mengubah pola makan atau tidak.
Perlu diketahui, saat digunakan secara topikal setiap hari, niacinamide mungkin akan memberikan dampak positif pada kesehatan kulit anda secara keseluruhan.
Bahan tersebut dapat membantu mengurangi peradangan dan hiperpigmentasi, menghaluskan tekstur kulit anda secara keseluruhan dan mencerahkan kulit.
Diperlukan beberapa minggu pemakaian untuk melihat perubahan yang nyata.
Oleh karena itu, anda harus sabar dan tetap rutin mengoleskan produk skin care ini pada kulit Anda.