Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Manfaat Teh Hitam untuk Kulit: Dapat Cegah Infeksi hingga Memperlambat Penuaan Dini

Teh hitam lebih teroksidasi daripada teh oolong, kuning, putih dan hijau. Berikut ini sederet manfaat teh hitam untuk kulit.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Sri Juliati
zoom-in Manfaat Teh Hitam untuk Kulit: Dapat Cegah Infeksi hingga Memperlambat Penuaan Dini
freepik
Simak manfaat teh hitam untuk kulit. Teh hitam lebih teroksidasi daripada teh oolong, kuning, putih dan hijau. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak manfaat teh hitam untuk kulit.

Teh hitam juga biasa disebut menjadi teh merah dalam berbagai bahasa Asia Timur.

Jenis teh ini umumnya lebih kuat dalam rasa daripada teh lainnya

Teh hitam lebih teroksidasi daripada teh oolong, kuning, putih dan hijau.

Selain bermanfaat untuk kesehatan, teh hitam juga memiliki banyak kegunaan untuk kulit.

Teh ini bisa melawan infeksi kulit, menunda penuaan kulit, hingga mengurangi kantung mata.

Baca juga: Selain Bisa Atasi Jerawat, Ini Manfaat Lain dari Tamanu Oil bagi Kulit

Manfaat Teh Hitam untuk Kulit

Berita Rekomendasi

Dikutip dari Stylecraze, berikut manfaat teh hitam untuk kulit:

1. Mencegah Infeksi Kulit

Gaya hidup kurang bersih seperti kebiasaan jarang mandi dan malas ganti baju merupakan sumber datangnya jamur pada kulit yang jika diabaikan bisa memicu terjadinya infeksi kulit.
Gaya hidup kurang bersih seperti kebiasaan jarang mandi dan malas ganti baju merupakan sumber datangnya jamur pada kulit yang jika diabaikan bisa memicu terjadinya infeksi kulit. (Thinkstockphotos)

Kulit merupakan organ terbesar dalam tubuh.

Kondisi kulit yang membutuhkan perawatan yang tepat.

Sebagian besar infeksi kulit terjadi karena kolonisasi mikroba.

Katekin teh dan flavonoid dapat membantu mencegah infeksi kulit.

Jika Anda sering mengalami infeksi kulit, minum teh hitam dapat mempercepat proses penyembuhan.

2. Mengurangi Bengkak

Manfaat teh hitam untuk rambut beruban
Manfaat teh hitam untuk rambut beruban (freepik)

Bengkak di bawah mata adalah masalah serius bagi wanita dan pria.

Kondisi ini bisa membuat mata terlihat lelah dan meningkatkan kemungkinan kerutan dini.

Tanin dan antioksidan yang tersedia dalam teh hitam memiliki sifat anti -inflamasi.

Teh hitam dapat membantu mengencangkan kulit dan mengurangi bengkak di bawah mata.

Anda dapat mencoba menggunakan kantong teh hitam atau hanya mencelupkan bola kapas ke dalam teh hitam dingin dan menyimpannya di bawah mata selama 20 menit setiap hari.

Hasilnya dapat terlihat dalam beberapa minggu.

Baca juga: Manfaat Pare untuk Kesehatan, Tingkatkan Kekebalan Tubuh hingga Baik untuk Kulit

3. Memperlambat Penuaan Dini

Antioksidan dan polifenol yang ada dalam teh hitam dapat melindungi kulit dari penuaan dini dan pembentukan kerutan.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan pada tikus lab yang tidak berbulu, para ilmuwan menemukan bahwa teh hitam mengurangi ekspresi gen yang menciptakan enzim pendegradasi kolagen.

Selain itu, teh hitam adalah agen anti-kerut yang lebih efektif dibandingkan dengan teh lainnya.

4. Melindungi dari Radiasi Ultraviolet

Radiasi UV adalah salah satu penyebab utama pigmentasi kulit, kanker kulit, dan masalah terkait kulit lainnya.

Para peneliti telah menemukan bahwa minum teh hitam dapat membantu melindungi kulit dan mengurangi risiko masalah kulit yang disebabkan oleh paparan sinar UV yang berlebihan.

Selain minum teh hitam untuk mencegah kerusakan kulit, Anda juga dapat mengoleskannya secara topikal.

5. Mempercepat Regenerasi Kulit

Ilustrasi.
Ilustrasi. (THINKSTOCK.COM)

Para peneliti dari Malaysia telah menemukan bahwa mengoleskan ekstrak teh hitam pada kulit tikus percobaan yang terluka dapat mempercepat penyembuhan.

Ekstrak juga menyebabkan peradangan yang lebih sedikit dan produksi kolagen yang lebih banyak.

Namun, jangan mengoleskan teh hitam langsung pada luka.

Tidak ada penelitian yang menyatakan bahwa itu aman.

Sebagai gantinya, Anda bisa minum teh hitam.

6. Mengurangi Noda

Noda dapat sangat mempengaruhi kepercayaan diri.

Menggunakan herbal lebih aman daripada kebanyakan bahan kimia keras dan obat kuat.

Teh hitam bisa menjadi salah satu minuman herbal tersebut.

Dalam sebuah penelitian, para ilmuwan telah menemukan bahwa teh hitam memiliki efek memutihkan kulit pada kelinci percobaan coklat.

Selain itu, teh hitam memiliki antioksidan yang dapat mengeluarkan racun yang menyebabkan noda.

Anda bisa minum teh hitam atau mengoleskannya dingin pada noda menggunakan kapas bersih.

(Tribunnews.com/Yurika)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas