Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Agar Kesehatan Mental Remaja Terjaga di Masa Pubertas, Apa yang Sebaiknya Dilakukan Orangtua?

kesehatan mental pada remaja dipengaruhi pertumbuhan biologis yang berpengaruh ke psikis dan sosial. Apa yang sebaiknya dilakukan orangtua?

Penulis: Willem Jonata
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Agar Kesehatan Mental Remaja Terjaga di Masa Pubertas, Apa yang Sebaiknya Dilakukan Orangtua?
HandOut/Istimewa
Psikolog Anastasia Satriyo dan Dr. dr. Fransisca Handi Agung usai talkshow menyambut International Adolescent Health Week (IAHW) atau Pekan Kesehatan Remaja Internasional yang digelar Fakultas Kedokteran UPH. 

Agar Kesehatan Mental Remaja Terjaga di Masa Pubertas, Apa yang Sebaiknya Dilakukan Orangtua?

Willem Jonata/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM - Remaja mengalami pertumbuhan pesat selama masa pubertas. Tak hanya fisik, tapi juga psikis.

Selama masa pubertas, seringkali remaja merasa terkejut dengan perubahan yang dialaminya.

Selain masalah pribadi, misalnya dengan teman sebaya, penyesuaian sosial, termasuk kondisi dalam lingkungan keluarga dan sekolah bisa membuat mereka tertekan.

Baca juga: 7 Perubahan yang Terjadi saat Masa Pubertas Perempuan dan Laki-laki secara Fisik dan Psikis

Jika tak diantisipasi, tak menutup kemungkinan kesehatan mental mereka terganggu dan itu dapat mempengaruhi seseorang dalam menangani problem, baik dalam relasi dengan orang lain atau mengambil keputusan.

Adapun gejala gangguan mental pada remaja, yakni perubahan perilaku dan mood.

Berita Rekomendasi

Sebagai contoh mudah marah atau temperamental. Tak jarang pada momen tertentu membuat mereka seperti jadi pemalas alias mager.

"Kesehatan mental sering dianggap sifat-sifat. Misal, remaja sulit disuruh mandi bukan karena malas, tapi otaknya belum terintegrasi. Otaknya harus kita latih," ucap psikolog Anastasia Satriyo dalam talkshow menyambut International Adolescent Health Week (IAHW) atau Pekan Kesehatan Remaja Internasional bertema "Keep Calm and Carry On"  yang digelar Fakultas Kedokteran UPH.

Menurut dia, kesehatan mental pada remaja dipengaruhi pertumbuhan biologis yang berpengaruh ke psikis dan sosial.

Hal yang jadi persoalan, terkadang lingkungan terdekat seperti orang tua belum paham mengenai perubahan yang dialami akibat pertumbuhan biologis remaja.

Berikut adalah pengertian dan ciri-ciri pubertas pada laki-laki dan perempuan. Ada menstruasi dan mimpi basah.
Berikut adalah pengertian dan ciri-ciri pubertas pada laki-laki dan perempuan. Ada menstruasi dan mimpi basah. (Kompas)

"Orangtua mungkin masih menganggap anak remaja masih bocah. Oleh karenanya, orangtua perlu berubah. Relasi remaja dan orang tua sering jadi isu utama yang membentuk kesejahteraan jiwa anak," lanjut dia.

Apalagi di fase tersebut, remaja memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap banyak hal.

"Pokoknya remaja pasti kepo. Namun, tanda dia bertanya berarti otaknya aktif dan jangan direndahkan pertanyaannya," ujar Anastasia.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas