Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Ide Resep Olahan Daging untuk Sajian Iduladha, Praktis dan Lezat!

Dengan menambahkan MSG, resep olahan daging sapi yang akan kamu sajikan untuk Iduladha pastinya jadi lebih lezat!

Penulis: Nurfina Fitri Melina
Editor: Anniza Kemala
zoom-in Ide Resep Olahan Daging untuk Sajian Iduladha, Praktis dan Lezat!
Shutterstock
Terdapat banyak kreasi resep olahan daging sapi yang bisa kamu coba, mulai dari menu makanan khas daerah hingga sajian internasional. 

TRIBUNNEWS.COM - Hari Raya Iduladha segera tiba! Di hari besar ini, umat muslim pada umumnya melakukan penyembelihan hewan kurban seperti kambing dan sapi. Sehingga, tak heran kalau stok daging akan melimpah. 

Nah, inilah saat yang tepat untuk mengumpulkan berbagai ide kreasi resep masakan untuk Iduladha nanti, terutama masakan daging sapi Dengan begitu, kamu bisa mengolah stok daging sapi yang ada di rumah tanpa merasa bosan. 

Terdapat banyak kreasi resep olahan daging sapi yang bisa kamu coba, mulai dari menu makanan khas daerah hingga sajian internasional. Berikut beberapa referensi resepnya! 

Resep dendeng balado

Bahan-bahan:

  • 1 kg daging sapi, iris tipis
  • 1 sdt garam
  • Minyak goreng secukupnya
  • Bahan balado
  • 150 ml Sasa Saus Sambal Asli
  • 20 siung bawang merah, tumbuk kasar
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 1/2 sdt Sasa MSG

Cara membuat:

Langkah pertama untuk membuat makanan khas Sumatera Barat ini yaitu campur irisan daging dan garam, kemudian aduk rata. Kamu juga bisa memasak dendeng balado dengan lebih mudah menggunakan oven, lho!

Berita Rekomendasi

Selanjutnya, susun irisan daging dalam loyang lalu oven hingga kering. Lalu, goreng irisan daging dalam minyak goreng hingga matang dan renyah, angkat dan tiriskan.

Kemudian, tumis bawang merah hingga layu, dan masukan Sasa Sambal Asli, Sasa MSG dan air jeruk nipis, lalu aduk rata. Setelah matang, masukkan daging yang sudah digoreng, aduk rata dan sajikan dendeng balado yang nikmat untuk disantap bersama keluarga.

Selain dendeng balado, kamu juga bisa membuat olahan daging kurban yang memiliki rasa manis seperti oseng daging sapi kecap. 

Hidangan yang satu ini juga sangat mudah dibuat, bahkan bisa menjadi lauk untuk bekal ke sekolah maupun ke kantor. Berikut resep oseng daging sapi kecap yang bisa kamu coba buat di rumah.

Baca juga: Menggoda Lidah, Ini Resep Sate Klatak, Sate Maranggi, dan Sate Taichan untuk Dibuat di Rumah!

Resep oseng daging sapi kecap

Ilustrasi masakan daging sapi oseng rendang kecap

Bahan-bahan:

  • 500 gram daging sapi, potong kecil
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • 7 siung bawang putih, iris
  • 8 siung bawang merah, iris
  • 3 buah tomat hijau, potong-potong
  • 10 buah cabai hijau, iris
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan gula pasir
  • Sasa MSG secukupnya

Cara membuat:

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas