Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PROFIL Sugiono dari Partai Gerindra, Wakil Ketua Harian DPP Periode 2020-2025

Profil Sugiono dari Partai Gerindra, Wakil Ketua Harian DPP Partai Gerindra periode 2020-2025. Ia juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in PROFIL Sugiono dari Partai Gerindra, Wakil Ketua Harian DPP Periode 2020-2025
IG @sugiono_56
Sugiono dari Partai Gerindra. Berikut ini profilnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Sugiono, Wakil Ketua Harian DPP Partai Gerindra periode 2020-2025.

Di Partai Gerindra, Sugiono juga menjadi Wakil Ketua Umum Bidang Ideologi, Politik Pemerintahan, Disiplin Partai dan Informasi Strategis di periode yang sama.

Saat ini, Sugiono menjabat sebagai anggota Komisi I DPR RI (2019-2024).

Sugiono lahir pada 11 Februari 1979 di Takengon, Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh.

Ia merupakan alumni SMA Taruna Nusantara dan satu angkatan dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Sugiono melanjutkan kuliah di jurusan Teknik Komputer di Norwich University, Amerika Serikat, dikutip dari laman DPR RI.

Baca juga: PROFIL Desmond Junaidi Mahesa dari Partai Gerindra, Ketua DPP Bidang Kaderisasi

Selama di Amerika Serikat, Sugiono juga pernah menempuh pendidikan militer di Norwich Military Academy.

Berita Rekomendasi

Setelah mendapat gelar S1, Sugiono melanjutkan pendidikan Magister.

Sugiono memiliki dua gelar magister, yaitu magister manajemen dan magister manajemen bisnis di University of Konstanz di Jerman.

Pendidikan

Sugiono mengawali pendidikannya di Sekolah Dasar Negeri 1 Takengon pada tahun 1985.

Setelah lulus SD pada tahun 1991, ia melanjutkan ke SMP Negeri 3 Banda Aceh dan lulus pada tahun 1994.


Sugiono lalu melanjutkan sekolah di SMA Taruna Nusantara Magelang hingga lulus pada tahun 1997.

Sugiono dan Prabowo Subianto dari Partai Gerindra
Sugiono dan Prabowo Subianto dari Partai Gerindra (IG @sugiono_56)

Baca juga: PROFIL Ahmad Riza Patria, Ketua DPD Partai Gerindra Wilayah DKI Jakarta

Karier Politik

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas