Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Setelah Ganjar Pranowo, Kini Giliran FX Hadi Rudyatmo yang Dipanggil DPP PDI-P Hari Ini

Ketua DPC PDI-P Solo, FX Hadi Rudyatmo mengaku siap memenuhi panggilan DPP PDI-P imbas dukungan yang ia berikan ke Ganjar Pranowo untuk maju capres.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Setelah Ganjar Pranowo, Kini Giliran FX Hadi Rudyatmo yang Dipanggil  DPP PDI-P Hari Ini
Instagram.com/fx.rudyatmo/
Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo (Instagram.com/fx.rudyatmo) | Ketua DPC PDI-P Solo, FX Hadi Rudyatmo mengaku siap memenuhi panggilan DPP PDI-P imbas dukungan yang ia berikan ke Ganjar Pranowo untuk maju capres. 

"Pak Rudy dipanggil hari Rabu ya. Jam 11," ucap Hasto dilansir Kompas.com, Rabu (26/10/2022).

Hasto menambahkan pihaknya akan melakukan hal yang sama kepada semua kader.

Sehingga FX Rudy juga akan dipanggil untuk menegakkan disiplin organisasi.

"Kami melakukan hal yang sama karena hukum harus berkeadilan di PDI Perjuangan sehingga Pak Rudy pun juga akan kami tegakkan disiplin organisasi," imbuhnya.

Baca juga: PROFIL FX Hadi Rudyatmo, Eks Wali Kota Solo Dipanggil PDIP, Buntut Dukung Ganjar di Pilpres 2024

Ganjar Pranowo Dapat Sanksi Teguran dari DPP PDI Perjuangan

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto bersama Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan Kamaruddin Watubun dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berjabat tangan usai memberikan keterangan kepada wartawan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Senin (24/10/2022). Ganjar Pranowo dikenakan sanksi lisan oleh PDI Perjuangan terkait pernyataan siap menjadi calon presiden (capres) 2024. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto bersama Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan Kamaruddin Watubun dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berjabat tangan usai memberikan keterangan kepada wartawan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Senin (24/10/2022). Ganjar Pranowo dikenakan sanksi lisan oleh PDI Perjuangan terkait pernyataan siap menjadi calon presiden (capres) 2024. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, DPP PDIP menjatuhkan sanksi teguran lisan terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo atas pernyataannya siap calon presiden (capres) 2024.

Terhadap sanksi tersebut, Ganjar mengatakan dirinya akan memperbaiki komunikasinya.

Berita Rekomendasi

"Tadi diberikan sanksi lisan, tentu ini bagian dari komunikasi publik yang rasanya saya harus memperbaiki," kata Ganjar di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin (24/10/2022).

Ganjar menuturkan saat memberikan klarifikasi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan bahwa capres kewenangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca juga: Bakal Dipanggil PDIP karena Dukungannya, FX Rudy: Ganjar Pranowo Siap Maju Capres, Ya Didukung

"Pak sekjen sudah bicara, lihat baju saya, semua keputusan terkait pilpres adalah keputusan Ketum. Jadi semua pasti akan mengikuti," ujarnya.

Ia menuturkan saat ini pihaknya terus bekerja berupaya mengendalikan inflasi dalam mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Sekarang kita bekerja mengendalikan inflasi dan ini bagian dari kita mendukung pemerintahan nasional," ucapnya.

Sementara, Ketua DPP PDIP Komaruddin Watubun mengatakan pihaknya menjatuhkan sanksi berupa teguran lisan terhadap Ganjar.

"Jatuhkan sanksi teguran lisan kepada Ganjar sebagai kader," kata Komaruddin Watubun di kantor DPP PDIP.

Baca juga: Respon FX Hadi Rudyatmo Terkait Kemunculan Dewan Kolonel dan Dewan Kopral di PDI Perjuangan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas