Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Fathan Subchi, Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan DPP PKB, Wakil Ketua Komisi XI DPR RI

Inilah profil Fathan Subchi, Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan DPP PKB masa bakti 2019-2024.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
zoom-in Profil Fathan Subchi, Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan DPP PKB, Wakil Ketua Komisi XI DPR RI
Instagram @fathansubchi/fraksipkb
Fathan Subchi. Inilah profil Fathan Subchi, Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan DPP PKB masa bakti 2019-2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Fathan Subchi, politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Dilansir situs resmi PKB, berdasarkan Surat Keputusan Menteri HAM RI Nomor M.HH - 04.AH.11.01 Tahun 2019, tanggal 30 Agustus 2019, Fathan Subchi saat ini diamanahi sebagai Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan DPP PKB masa bakti 2019-2024.

Fathan Subchi juga merupakan Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, mengutip fraksipkb.com.

Komisi XI DPR RI memiliki ruang lingkup kerja di bidang keuangan, perencanaan pembangunan sosial, dan perbankan.

Fathan Subchi mewakili daerah pemilihan Jawa Tengah II, yakni Kabupaten Kudus, Jepara, Demak.

Fathan Subchi lahir di Demak, 11 Februari 1970.

Baca juga: PKB Disebut Bakal Buat Komposisi Baru, Jika Prabowo Subianto Duet dengan Ganjar Pranowo

Pendidikan dasarnya ia tempuh di MI Miftahul Falah Demak hingga tahun 1982.

Berita Rekomendasi

Selanjutnya Fathan Subchi menempuh pendidikan menengah di MTs Sunan Kalijaga Bonang dan dilanjutkan ke PGA Salatiga.

Fathan Subchi merupakan lulusan Universitas Islam Al-Aqidah tahun 2001.

Mengutip blog pribadinya, Perjalanan politik Fathan Subchi dimulai dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), organisasi mahasiswa yang erat kaitannya dengan Nahdatul Ulama.

Ia juga mengemban amanat sebagai Wakil Ketua PP Lazis NU.

Keikutsertaannya dalam Partai Kebangkitan Bangsa adalah sebagai Wakil Sekjen DPP PKB.

Pada 2014-2019, Fathan menjadi anggota DPR-RI.

Ia menjabat sebagai wakil ketua VIII (sosial, agama, pemberdayaan perempuan).

Sekretaris Fraksi PKB DPR RI, Fathan Subchi.
Sekretaris Fraksi PKB DPR RI, Fathan Subchi. (HO/Tribunnews.com)

Baca juga: Koalisi PKB-Gerindra Masih Saling Ngotot Siapa yang Bakal Jadi Capres 

Sebelum menjadi anggota DPR, Fathan Subchi dipilih sebagai staf khusus Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi tahun 2013-2014.

Mengutip situs resmi DPR RI, berikut riwayat pendidikan, pekerjaan, serta organisasi yang pernah dijalani Fathan Subchi.

Riwayat Pendidikan

SD: MI Miftahul Falah. Tahun: - 1982

SMP: MTs Sunan Kalijaga Bonang. Tahun: - 1985

SMA: PGA Salatiga. Tahun: - 1988

S1: Universitas Islam Al-Aqidah. Tahun: - 2001

Riwayat Pekerjaan

- DPR RI, Sebagai: Anggota DR RI. Tahun: 2014 - 2019

- Kementerian Tenaga Kerja Dan Transmigrasi, Sebagai: Staf Khusus Menteri. Tahun: 2013 - 2014

- PT. Aman Sinar Lestari, Sebagai: Komisaris. Tahun: 2005 - 2010

- Induk Koperasi Syirkah Muawanah NU, Sebagai: Direktur. Tahun: 2005 - 2012

Anggota Komisi V DPR Fathan Subchi berjalan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Jakarta, Selasa (17/1/2017). Politisi PKB itu diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan suap terkait proyek di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk tersangka Komisaris PT Cahaya Mas Perkasa So Kok Seng. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Anggota Komisi V DPR Fathan Subchi berjalan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Jakarta, Selasa (17/1/2017). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca juga: Mega-SBY Bertemu di G20, Jubir Muda PKB: Mereka Cocok Berpakaian Warna Hijau  

Riwayat Organisasi

- DPP PKB, Sebagai: Ketua Bidang Keuangan dan Perbankan. Tahun: 2019 - 2024

- PW IKA PMII DKI JAKARTA, Sebagai: Ketua. Tahun: 2015 - 2019

- DPP PKB, Sebagai: Wakil Sekjen. Tahun: 2015 - 2019

- Pengurus Pusat Lembaga Perekonomian NU, Sebagai: Pengurus. Tahun: 2005 - 2009

- Departemen Ekonomi dan Pemberdayaan Umat Pengurus Pusat MUI, Sebagai: Anggota. Tahun: 2005 - 2009

- Pengurus Besar PMII, Sebagai: Ketua. Tahun: 1997 - 1998

- PC. PMII DKI Jakarta, Sebagai: Ketua Umum. Tahun: 1995 - 1996

Riwayat Penghargaan

Anugerah Jawa Pos, Dari: Radar Semarang, Tahun: 2019

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas