Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketidaknetralan Jokowi di Awal Pertarungan Pilpres Dinilai Berbahaya Bagi Demokrasi Indonesia

Direktur Eksekutif Voxpol Center, Pangi Syarwi Chaniago menilai ketidaknetralan Jokowi bisa berbahaya bagi kelangsungan demokrasi Indonesia.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Ketidaknetralan Jokowi di Awal Pertarungan Pilpres Dinilai Berbahaya Bagi Demokrasi Indonesia
Ist
Analis politik sekaligus pendiri Voxpol Center Research and Consulting, Pangi Syarwi Chaniago. Pangi menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebaiknya saat ini bersikap netral terkait kandidat calon presiden (Capres) 2024. 

"Jangan tergesa-gesa. Jangan tergesa-gesa. Meskipun, meskipun, mungkin yang kita dukung ada di sini," kata Jokowi.

Diketahui sejumlah tokoh yang hadir antara lain Ganjar Pranowo, Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko, dan Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi.

Presiden Jokowi dan Ganjar Pranowo pun duduk berdekatan saat mengikuti acara tersebut.

Terbaru, Jokowi menyinggung soal rambut putih dan wajar berkerut adalah ciri-ciri pemimpin yang memikirkan rakyat.

"Perlu saya sampaikan, perlu saya sampaikan, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya itu kelihatan."

"Dari penampilannya itu kelihatan, nanyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat, ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua, ada! Ada itu," ungkap Jokowi di GBK, 26 November 2022.

Statemen Jokowi banyak ditafsirkan mengarah ke Ganjar Pranowo yang identik dengan rambut putihnya.

  • Sinyal untuk Anies
Berita Rekomendasi

Meski tidak memberi sinyal khusus soal pencapresan, Jokowi sempat terlihat mesra dengan Anies Baswedan di even Formula E Jakarta, 4 Juni 2022.

Diberitakan Kompas.com, Jokowi hadir di sirkuit Formula E, Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, dan langsung disambut oleh Anies.

Presiden Joko Widodo bersama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berbincang sebelum penyerahan trofi kepada pemenang Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), di Jakarta, Sabtu (4/6/2022). Mitch Evans keluar sebagai pemenang  pada ajang balap Formula E seri kesembilan musim 2022 diikuti posisi kedua dan ketiga Jean-Eric Vergne dan Edoardo Mortara. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Presiden Joko Widodo bersama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berbincang sebelum penyerahan trofi kepada pemenang Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), di Jakarta, Sabtu (4/6/2022). Mitch Evans keluar sebagai pemenang pada ajang balap Formula E seri kesembilan musim 2022 diikuti posisi kedua dan ketiga Jean-Eric Vergne dan Edoardo Mortara. WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN (WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN)

Selepas berjabat tangan dengan Anies dan beberapa pejabat yang menyambutnya, Jokowi tampak berbincang-bincang dengan mereka.

Jokowi dan Anies kemudian berjalan menuju ke tenda VVIP Formula E.

Keduanya juga menyerahkan hadiah kepada pemenang Formula E saat itu.

(Tribunnews.com/Gilang Putranto, Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas