Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Koalisi Perubahan Diprediksi Bakal Bubar, Sekjen PKS: Allah yang Putuskan

Hal ini sekaligus merespons soal adanya prediksi dari beberapa pihak kalau koalisi itu bubar sebelum deklarasi.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Koalisi Perubahan Diprediksi Bakal Bubar, Sekjen PKS: Allah yang Putuskan
Tribunnews.com/Mario Christian Sumampow
Anies Baswedan usai makan siang bersama Tim Koalisi Perubahan di kawasan Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (11/18/2022). 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (Sekjen PKS) Habib Aboe Bakar Alhabsy menegaskan perkembangan komunikasi Koalisi Perubahan yang digagas PKS, NasDem, dan Partai Demokrat sejauh ini masih berkembang secara baik.

Terlebih, kata dia, sejauh ini tak ada kendala dalam penjajakan koalisi tersebut.

Hal ini sekaligus merespons soal adanya prediksi dari beberapa pihak kalau koalisi itu bubar sebelum deklarasi.

Dia memastikan segala sesuatu terkait masa depan koalisi diserahkan kepada Allah SWT. 

"Allah yang putuskan jadi atau tidak jadi. Rasanya perkembangan cukup positif dan baik," kata Habib Aboe saat ditemui awak media di Kantor DPP PKS, TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat (20/1/2023).

Baca juga: Demokrat soal Deklarasi Koalisi Perubahan Digelar Februari: Kami Tidak Punya Deadline

Kendati demikian, hingga kini belum ada penetapan waktu soal deklarasi koalisi perubahan dengan Partai NasDem dan Partai Demokrat.

BERITA REKOMENDASI

Belum ditetapkannya waktu deklarasi itu karena sejauh ini, kata dia, ketiga partai tersebut masih mencari titik temu yang tepat.

Terlebih hingga kini perbincangan di dalam internal ketiga partai juga masih dinamis.

"Kita lihat saja nanti masalahnya obrolannya hari demi hari berubah, pengen desember eh mundur, pengen ini eh mundur, kenapa? karena mau cari titik temu yang pas," kata Aboe.

Dia juga menyatakan kalau perbincangan itu masih terbilang panjang.

Hanya saja, dirinya berharap, pembahasan bisa segera mendapatkan titik temu agar deklarasi dapat dilakukan secepat mungkin.

"Dan masih panjang, cuma kalau bisa sih lebih cepat lebih baik," tutur dia.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Jansen Sitindaon mengingatkan Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali bahwa bakal Koalisi Perubahan bisa bubar.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas