Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei LSI: Ganjar Pranowo Selalu Menang di Seluruh Simulasi Pilpres

Berdasarkan survei LSI, Ganjar Pranowo selalu menang dalam simulasi pemilihan presiden. Dia unggul dari Anies, Prabowo, hingga Puan Maharani.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Sri Juliati
zoom-in Survei LSI: Ganjar Pranowo Selalu Menang di Seluruh Simulasi Pilpres
Tribunnews.com/Naufal Lanten
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diserbu selfie hingga diteriaki ‘Presiden’ oleh kader PDIP selepas perayaan HUT ke-50 PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/1/2023). Berdasarkan survei LSI, Ganjar Pranowo selalu menang dalam simulasi pemilihan presiden. Dia unggul dari Anies, Prabowo, hingga Puan Maharani. 

Pada simulasi ini, Ganjar lagi-lagi menduduki peringkat pertama dengan 36,3 persen.

Sedangkan di peringkat kedua ada Anies dengan raihan 24,2 suara yang unggul tipis dari Prabowo yang meraih 23,2 persen suara.

Baca juga: Survei LSI Terbaru: Elektabilitas Ganjar Pranowo Teratas, Prabowo dan Anies Baswedan Bersaing Ketat

Sebagai informasi, survei ini dilakukan dengan metode random digit dialing (RDD) yaitu melalui proses pembagkitan nomor telepon secara acak untuk memilih sampel.

Adapun syarat dari responden adalah WNI, berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah, dan memiliki handphone.

Pada survei ini, terkumpul 1.221 responden dengan margin of error kurang lebih 2,9 persen.

Wawancara pun dilakukan melalui sambungan telepon oleh pewawancaran yang terlatih.

Sementara survei dilakukan pada rentang 7-11 Januari 2023.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Bursa Capres

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas