Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Soal Pertemuan di Hambalang, Pengamat Nilai Bentuk Apresiasi Surya Paloh kepada Prabowo

kehadiran Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di kediaman Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa menarik dicermati.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Soal Pertemuan di Hambalang, Pengamat Nilai Bentuk Apresiasi Surya Paloh kepada Prabowo
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto bersama Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh memberikan keterangan saat konferensi pers seusai menggelar pertemuan di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/3/2023). Pertemuan politik kebangsaan antara kedua pemimpin partai tersebut menyepakati akan saling menghormati keputusan politik termasuk sosok bakal calon Presiden dan bakal calon Wakil Presiden yang akan diusung masing-masing partai jelang Pemilihan Umum 2024. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Surya Paloh bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (5/3/2023)

Surya Paloh mengatakan pertemuan mereka untuk menjaga spirit kebersamaan dalam menyambut Pemilu 2024.

"Pilihan boleh beda, tapi spirit kebersamaan dalam menempatkan nasional interest di atas kepentingan dari kedua partai ini," ujar Surya Paloh dikutip dari YouTube Kompas TV.

Surya Paloh mengatakan, selain membangun kedewasaan berpolitik, hubungan komunikasi juga tak kalah penting mereka lakukan.

Hal ini untuk memberikan kontribusi pikiran di tengah masyarakat.

Surya Paloh juga sepakat, Pemilu 2024 harus dilaksanakan dengan tenang dan damai.

Pengusaha media itu juga meminta semua partai politik (parpol) dan masyarakat melaksanakan pemilu dengan tenang dan damai.

Berita Rekomendasi

"Kami menyepakati pemilu yang akan datang harus merupakan pemilu yang didapatkan dengan suasana yang tenang dan damai dalam rasa spirit partisipasi publik yang lebih kuat dari seluruh komponen masyarakat," ucap Surya Paloh.

Surya Paloh mengatakan jika bisa diterapkan, hal ini merupakan sumbangan berarti dari NasDem dan Gerindra.

Dia kembali menegaskan dalam menghadapi Pemilu 2024 dengan tenang dan sejuk.

Baca juga: 40 Tahun Kenal Surya Paloh, Prabowo Singgung soal Perlunya Rivalitas di Dunia Politik

"Kami ingin memulai dengan suasana lebih sejuk, suasana persahabatan, suasana yang membangun kecintaan, dan kebersamaan," ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Prabowo menyampaikan pertemuannya dengan Surya Paloh yang merupakan kunjungan balasan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas