Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sejumlah Tokoh Senior PPP Jawa Tengah dan DIY Bertemu di Solo, Ini yang Dibicarakan 

Mereka menilai para elite PPP di Jakarta lebih mementingkan jabatan dengan menjadi pendukung penguasa

Penulis: Erik S
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Sejumlah Tokoh Senior PPP Jawa Tengah dan DIY Bertemu di Solo, Ini yang Dibicarakan 
Istimewa
Sejumlah tokoh senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar pertemuan di Solo, Jumat (26/5/2023) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Erik Sinaga 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO- Sejumlah tokoh senior Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar pertemuan di Solo, Jumat (26/5/2023).

Tuan rumah acara tersebut adalah Mudrick Setiawan Malkan Sangidu.

Dalam sambutannya, Mudrick mengatakan PPP kini sudah jauh dari partai yang berazaskan dan berideologi Islam. 

"Para elite PPP lebih mementingkan jabatan dengan menjadi pendukung penguasa.

Baca juga: Gerakan Pemuda Kakbah Tak Masalah Sandiaga Uno Jadi Cawapres Ganjar, Syaratnya Punya KTA PPP

PPP harus segera direvitalisasi supaya PPP mendapatkan kepercayaan dari umat," kata Mudrick dalam keterangannya.

KH Syukri Fadholi, tokoh senior PPP dari DIY mengaku prihatin PPP makin terpuruk.

Berita Rekomendasi

Syukri berharap agar PPP kembali seperti dasar pendirian 1973.

Ketua Forum Kabah Membangun Habil Marati menyoroti PPP yang mendukung bakal calon presiden yang diusung PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

"PPP sudah jauh dari aspirasi umat," kata dia.

Habil mengatakan dalam pertemuan tersebut, akan ada rencana deklarasi dukungan terhadap Anies,  calon Presiden PPP Perubahan di Semarang 15 Juli 2023.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas