Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kedekatan Erick Thohir dengan Kalangan Nahdliyin Dinilai Turut Berdampak pada Daya Elektoral

Anggota Kehormatan Banser NU tersebut terekam sering membantu PBNU ataupun nahdliyin melalui berbagai kegiatan

Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Kedekatan Erick Thohir dengan Kalangan Nahdliyin Dinilai Turut Berdampak pada Daya Elektoral
Tangkap layar kanal YouTube Kompas TV
Menteri BUMN Erick Thohir menghadiri acara Resepsi 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (7/2/2023). Erick Thohir merupakan sosok yang cukup diperhitungkan bagi kalangan warga Nahdlatul Ulama (NU) atau Nahdliyin. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peneliti Populi Center Usep S Ahyar menyebut Menteri BUMN Erick Thohir merupakan sosok yang cukup diperhitungkan bagi kalangan warga Nahdlatul Ulama (NU) atau Nahdliyin.

Usep menjelaskan menteri andalan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini figur yang tidak berlawanan dengan NU dan bahkan acapkali memberikan kontribusi.

Berkat hal tersebut elektabilitas calon wakil presiden (cawapres) Erick Thohir ikut terdampak menjadi lebih kuat.

Baca juga: Representasi NU dan Tokoh Perempuan, Yenny Wahid Dinilai Layak Masuk Daftar Cawapres Potensial

“Ya pandangannya tidak diametral berlawanan dengan NU ya selalu dipertimbangkan oleh NU itu, ya saya kira, Erick Thohir termasuk yang diametral bahkan membantu,” kata Usep.

Usep menjelaskan di kalangan Nahdliyin setiap pemimpin yang kerap memberikan bantuan juga akan mendapatkan bantuan. Seperti yang dilakukan oleh Erick Thohir dalam berbagai kesempatan.

Anggota Kehormatan Banser NU tersebut terekam sering membantu PBNU ataupun nahdliyin melalui berbagai kegiatan.

Seperti halnya penyelenggaraan acara harlah ke-100 NU yang turut dibantu Erick Thohir sebagai Ketua Steering Committee (SC) Panitia Harlah ke-100 NU.

Baca juga: Anies Baswedan Ziarah ke Makam KH Mas Alwi bin Abdul Aziz, Sosok Pencetus Nama Nahdlatul Ulama

Berita Rekomendasi

Begitu juga dengan pendirian 250 Badan Usaha Milik NU (BUMNU), di mana Erick Thohir menjadi salah satu inisiator program kemandirian ekonomi tersebut.

“Kalau orang-orang yang mengakomodasi dan membantu seperti Pak Erick akan dibantu dengan sangat baik di kalangan NU, nah ini modal yang baik,” tutur Usep.

Peran Erick Thohir di NU ini kemudian diganjar dukungan dari para nahdliyin dalam kategori cawapres. Elektabilitas Ketum PSSI tersebut sebagai cawapres terekam sebagai yang tertinggi.

Seperti diungkapkan oleh Indonesia Political Opinion (IPO), pada survei yang diadakan 5-13 Juni 2023 silam, Erick Thohir berhasil mendapatkan suara tertinggi. Pada skema dengan 20 nama cawapres, Erick Thohir berhasil mendulang suara 15,5 persen.

Angka tersebut lebih tinggi dari kandidat cawapres lainnya seperti Mahfud MD, Agus Harimurti Yudhoyono dan Ridwan Kamil.

“Kenapa Pak Erick Thohir itu tinggi elektabilitas, karena mengakomodasi dan membantu bahkan terlibat dalam proses-proses NU, itu salah satu faktor juga ya, itu salah satu faktor kenapa Pak Erick Thohir punya elektabilitas sebagai cawapres,” ujar Usep.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PBNU Saifullah Yusuf atau lebih dikenal dengan Gus Ipul yang turut memberikan apresiasi terhadap sosok Erick Thohir sebagai Anggota Kehormatan Banser.

Baca juga: Erick Thohir Pakai Seragam Banser saat Puncak Resepsi Satu Abad NU, Mengaku Bangga jadi Nahdliyin

Gus Ipul menegaskan Erick Thohir bahwa anggota Banser yang berkontribusi besar kepada NU.

Karenanya Erick Thohir layak untuk menjadi cawapres di Pilpres 2024 mendatang sebagai pemimpin yang sudah terbukti bekerja nyata bagi nahdliyin.

“Erick Thohir merupakan Anggota Banser bersertifikat. Ia juga banyak didukung nahdliyin untuk menjadi cawapres,” ujar Gus Ipul dalam kesempatan berbeda.

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun-Pantura.com dengan judul Kader Unggulan NU, Erick Thohir Raih Dukungan Besar Nahdliyin untuk Pilpres 2024

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas