Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ajak Ibu-ibu Pilih Ganjar Pranowo, Megawati: Bakal Ditolong dari Sisi Hukum

Megawati beralasan perempuan tak sedikit menjadi korban kekerasan terutama dalam lingkup rumah tangga

Editor: Erik S
zoom-in Ajak Ibu-ibu Pilih Ganjar Pranowo, Megawati: Bakal Ditolong dari Sisi Hukum
Fransiskus Adhiyuda
Presiden Kelima RI yang juga Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri saat memberi pidato di dalam acara peresmian Kebun Raya Mangrove Surabaya, Jawa Timur pada Rabu (26/7/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri menghadiri konsolidasi relawan calon presiden Ganjar Pranowo di Pendopo Royal Ambarrukmo Hotel Yogyakarta , Selasa (22/8/2023) sore.

Dalam acara tersebut, Megawati mengajak ibu-ibu memilih Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024.

Baca juga: Wacana Duet Ganjar Pranowo-Anies Baswedan, Sekjen PDIP Tanya ke Megawati

Megawati beralasan perempuan tak sedikit menjadi korban kekerasan terutama dalam lingkup rumah tangga.

"Ayo ibu-ibu menangin pak Ganjar, loh ya benar to, bakal ditolong dari sisi hukum," ujar Megawati .

Ia juga mengaku sering dijadikan tempat berkeluh kesah oleh sejumlah ibu-ibu.

Kalangan ibu-ibu yang datang kepada Megawati rata-rata mengeluh karena suaminya selingkuh.

"Mereka datang ke saya, terus bilang suami saya selingkuh. Kan saya kayak konsultan pernikahan, kirain mau minta tolong di DPR," ujarnya.

Berita Rekomendasi

"Tolong bapak-bapak kalau cinta sama ibu-ibu diurus baik-baik. Sekarang lihat saja, anak dibunuh, istri digaplok. Kalau saya ngomong kini pasti dibilangnya bu Mega islam tapi gak islami," sambung Megawati .

Megawati menuturkan, Ganjar Pranowo menurutnya sosok yang peduli dengan perempuan korban kekerasan

Penulis: Miftahul Huda

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Megawati Ajak Ibu-ibu Memilih Ganjar, Ini Alasannya

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas