Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sekjen PPP: Kami Selalu Buka Pintu Bagi Siapapun, Termasuk Demokrat

"Kalau bagi kami selalu membuka pintu ya bagi siapapun," kata Arwani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (6/9/2023).

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sekjen PPP: Kami Selalu Buka Pintu Bagi Siapapun, Termasuk Demokrat
WARTA KOTA/YULIANTO
Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arwani Thomafi membacakan hasil Rapimnas VI PPP pada acara penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP di Jakarta, Sabtu (17/6/2023) malam. Rapimnas VI PPP tersebut menghasilkan beberapa poin di antaranya menetapkan Sandiaga Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasional PPP sekaligus menjadi bakal cawapres yang diusung PPP untuk mendampingi bakal capres Ganjar Pranowo di Pemilu 2024. WARTA KOTA/YULIANTO 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Thomafi memastikan partainya terbuka bagi siapapun untuk bergabung dengan barisan parpol pendukung Ganjar Pranowo capres, termasuk untuk Partai Demokrat.

Hal itu disampaikan Arwani menanggapi rencana komunikasi antara PDIP dan Demokrat  untuk penjajakan koalisi menghadapi pemilu 2024.

"Kalau bagi kami selalu membuka pintu ya bagi siapapun," kata Arwani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (6/9/2023).

Kendati demikian, Arwani mengatakan bahwa perlu ada komunikasi di internal koalisi terlebih dahulu sebelum menerima Partai Demokrat bergabung.

"Tentu untuk keputusan apakah ada partai politik lain yang akan bergabung, tentu akan menjadi domain bersama ya, tidak hanya bagi PPP saja," tandasnya.

Baca juga: Soal Peluang AHY Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, PPP: Demokrat Masuk Saja Belum

Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Ahmad Basarah mengatakan pihaknya akan kembali membuka komunikasi dengan Partai Demokrat.

BERITA REKOMENDASI

Wacana PDIP dan Demokrat berkoalisi mengemuka setelah NasDem dan PKB mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Basarah menyebut secara kelembagaan PDIP diwakili Ketua DPP Puan Maharani sudah bertemu dengan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Saya kira komunikasi politik itu terus berlanjut sampai dengan sekarang dan mungkin dalam beberapa waktu ke depan komunikasi politik itu akan dibuka kembali," kata Basarah di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar, Menteng, Jakarta, Selasa (5/9/2023).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas