Diharapkan Relawan Jokowi untuk Gandeng Gibran Jadi Cawapres, Prabowo Ingatkan Mekanisme di KIM
Bacapres KIM, Prabowo Subianto, menampung usulan untuk menggandeng Gibran Rakabuming Raka sebagai bacawapres.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Garudea Prabawati
Penegasan itu disampaikan Ketua Umum Samawi Gus Muhammad Nahdy usai Samawi menyatakan dukungan kepada Prabowo sebagai bacapres di rumah Prabowo di Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (7/10/2023) malam.
Ia mengusulkan agar Prabowo bisa memilih pemimpin yang berasal dari anak muda sebagai bakal cawapresnya.
Sebab, Indonesia bakal menghadapi bonus demografi yang cukup besar.
"Kami berharap Pak Prabowo menggandeng Mas Gibran Rakamubing Raka sebagai bakal calon wakil presidennya Pak Prabowo jika nanti Mahkamah Konstitusi mengabulkan gugatan atas batas minimal usia capres dan cawapres," kata Nahdy dalam sambutannya.
Nahdy pun meyakini Gibran merupakan sosok yang tepat menjadi bakal cawapres Prabowo. Sebab, keduanya bisa saling melengkapi satu sama lainnya.
"Kami yakin pasangan ini akan menjadi tunggal yang saling menguatkan Pak Prabowo yang didikatif dan tegas dengan mas Gibran yang inovatif dan mengerti kebutuhan generasinya," jelasnya.
(Tribunnews.com/Deni/Igman Ibrahim)