Bertemu Angela Tanoesoedibjo, GPGP Paparkan 4 Fokus Gerakan Pemenangan Ganjar
Gerakan Pemenangan Ganjar Pranowo (GPGP) menyampaikan tentang empat program utama yang dilakukan dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Wahyu Gilang Putranto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Organ relawan Gerakan Pemenangan Ganjar Pranowo (GPGP) menyampaikan tentang empat program utama yang dilakukan dalam memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum Relawan GPGP Dhini M saat melakukan pertemuan dengan Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden Angela H Tanoesoedibjo di Jakarta, Selasa (17/10/2023).
"GPGP tegak lurus dengan arahan dari TPN Ganjar Presiden karena arah dan tujuan yang kita lakukan ini sama, yakni menangkan Ganjar di Pilpres 2024," kata Dhini.
Pada pertemuan itu, Dhini M selaku ketua umum GPGP didampingi jajaran DPP GPGP, yakni Gabriel Simanjuntak (Dewan Penasehat DPP GPGP), Sefriyanto (Sekjend GPGP), Afiffudin G (Waketum), Rahayu Handonowati (Waketum), Angrondewi Intan Windarti (Wabendum), Fajar (Wasekjend), Vivi Falia, dan Widya Fattah Almis.
Adapun Angela H Tanoesoedibjo didampingi oleh Dian Mirza dan Bayu Pradhana.
Baca juga: PPP Ungkap Ciri Cawapres Ganjar yang Akan Diumumkan Besok: Religius dan Pengalaman di Trias Politika
Dalam paparannya, Dhini M menjelaskan GPGP telah melaksanakan sejumlah kegiatan, utamanya yang berfokus pada empat isu utama, yakni Perempuan dan Anak, pemilih muda dan pemilih pemula, persoalan disabilitas, serta penguatan UMKM.
"Dalam beberapa kesempatan, kita sudah laksanakan berbagai program, misalnya beberapa waktu lalu kita sosialisasi tentang pencegahan Stunting, itu kita sudah laksanakan di Banten," ungkap Dhini.
Ia juga menjelaskan GPGP berkolaborasi dengan relawan lainnya melakukan aksi ke lapangan dalam mensosialisasikan pentingnya hidup sehat kepada ibu dan anak.
"Kita menyasar perempuan dan anak-anak karena kita sadar bahwa masa depan bangsa itu di tangan mereka. Bicara stunting berarti kita bicara Indonesia emas dan masa depan bangsa," ujar Dhini.
Tak kalah penting juga, Dhini mengingatkan bahwa Ganjar Pranowo adalah sosok capres yang sangat peduli terhadap isu-isu gender. Positioning ini harus disampaikan kepada masyarakat dimana Ganjar adalah pembela nasib ibu dan anak.
"Pak Ganjar memahami betapa besarnya peranan perempuan bagi masa depan bangsa, sehingga berhasil mendapatkan 4 kali penghargaan dari KPPA," jelas Dhini.
Lebih dari itu, Dhini menyebut relawan GPGP terus mempersolid organisasi dengan menguatkan sumberdaya yang ada.
Di antaranya dengan melakukan berbagai diskusi dan analisa kegiatan, sehingga gerakan Pemenangan Ganjar lebih efektif.
"Jadi kami tak hanya aktif turun ke lapangan, tapi juga terus membekali diri sehingga ketika turun ke lapangan benar-benar siap dan mengetahui apa sasaran utama kita. Dalam hal ini muaranya memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024," ucapnya.
Sementara itu, Wakil Ketua TPN Ganjar Presiden, Angela H Tanoesoedibjo, menyambut hangat aktivitas dan kegiatan yang dilakukan relawan GPGP, apalagi relawan GPGP sudah terbentuk di 14 Provinsi.
"Tentunya kita gembira karena GPGP akan sangat memperkuat langkah pemenangan Ganjar di Pilpres 2024. Kita berharap agar langkah pemenangan Ganjar ini semakin kuat, dan proses penokohan terhadap Ganjar harus terus dilakukan," ungkap Angela.
Ia mengingatkan bahwa yang terpenting saat ini adalah komunikasi yang efektif dan kolaborasi antar satu organ relawan dengan organ relawan lainnya, dan tentunya koordinasi dengan TPN-GP.
"Kita gembira karena banyak terbentuk relawan, dan karena itu penting dilakukan koordinasi dan kolaborasi untuk meneruskan informasi dari pusat ke masyarakat, ataupun dari masyarakat ke pusat, supaya gerakan Pemenangan Ganjar di Pilpres 2024 lebih terorkestrasi," ujar Angela.