Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PBNU Sebut Dukungan Yenny Wahid ke Ganjar-Mahfud Merupakan Sikap Pribadi

Gus Fahrur pun menyebut ada tokoh dan pengurus PBNU lain yang mendukung pasangan calon lainnya, seperti Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Penulis: Reza Deni
Editor: Erik S
zoom-in PBNU Sebut Dukungan Yenny Wahid ke Ganjar-Mahfud Merupakan Sikap Pribadi
TRIBUNJATIM.COM
Ketua PBNU Ahmad Fahrur Rozi atau Gus Fahrur menilai  sikap putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid, merupakan sikap pribadi Yenny dan bukan mewakili PBNU. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Ketua PBNU Ahmad Fahrur Rozi atau Gus Fahrur menilai  sikap putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid, merupakan sikap pribadi Yenny dan bukan mewakili PBNU.

"Kita menghormati pilihan Mbak Yenny secara pribadi untuk mendukung pasangan Ganjar Mahfud, bukan membawa lembaga NU," kata Gus Fahrur kepada wartawan, Senin (30/10/2023).

Gus Fahrur pun menyebut ada tokoh dan pengurus PBNU lain yang mendukung pasangan calon lainnya, seperti Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Baca juga: Cak Imin Tak Masalah Yenny Wahid Dukung Ganjar-Mahfud, Tidak akan Berpengaruh ke Suara NU

"Sejauh ini belum ada arahan khusus dari Rais Aam. NU sebagai ormas keagamaan tidak terlibat dalam dukung mendukung kandidat capres, kita menghormati perbedaan pilihan sesama warga NU dan bangsa Indonesia," katanya.

"Warga dan tokoh NU mempunyai hak untuk memilih Paslon yang terbaik sesuai hati nurani, asalkan tidak membawa dan melibatkan lembaga NU, atribut NU atau sarana milik lembaga seperti kantor dan lainnya," pungkas Gus Fahrur.


Yenny Wahid Putuskan Dukung Ganjar-Mahfud

Diberitakan sebelumnya, Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Yenny Wahid bersama barisan kader (Barikade) Gus Dur mendeklarasikan dukungan terhadap calon presiden Ganjar Pranowo dan calon wakil presiden Mahfud MD di Pilpres 2024.

Baca juga: PPP Siap Garap Suara Pemilih di Pulau Jawa Bareng Yenny Wahid untuk Menangkan Ganjar-Mahfud

Berita Rekomendasi

Yenny mengatakan Mahfud bukan orang asing baginya. Sebab, selama ini Mahfud dekat dengan para kader Gus Dur.

Karena kedekatan tersebut, dia menegaskan dirinya bersama Barikade Gus Dur menyatakan dukungan untuk Ganjar-Mahfud.

"Maka kami, barisan para kader Gus Dur menyatakan mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD," kata Yenny di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (27/10/2023).

Yenny menuturkan Mahfud adalah orang Nahdlatul Ulama (NU) yang juga kader Gus Dur.

Baca juga: Yenny Wahid Sapa Ganjar Pranowo: Mas Ganjar Presiden Kita!

"Prof Mahfud MD adalah orang yang selama ini dekat dengan kami beliau adalah orang NU yang juga kader Gus Dur," ungkapnya.

Menurutnya, kedekatan dengan Mahfud bahkan sejak Gus Dur masih ada.

"Kedekatan ini tentu sudah berlangsung lama kedekatan sejak Gus Dur masih ada," ucap Yenny.

Menurutnya, perjuangan Mahfud dan Gus Dur hampir sama, yakni memperjuangkan pluralisme di Indonesia.

"Mahfud juga merupakan sosok yang memperjuangkan pluralisme sebagaimana garis perjuangan Gus Dur selama ini," ungkapnya.

Atas hal tersebut, Yenny menegaskan dirinya bersama barisan kader (Barikade) Gus Dur mendukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

Baca juga: Terang-terangan, Yenny Wahid Dukung Ganjar-Mahfud, Suaminya Prabowo-Gibran

Dalam acara deklarasi ini dihadiri Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN), Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, Wakil Ketua TPN, Andika Perkasa.

Hadir juga Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas