Tak Lagi Gubernur Jateng, Capres Ganjar Pranowo Pantau Kesiapan Natal di Gereja Solo
Ganjar mengatakan, kunjungannya ke gereja jelang Natal 2023 ini berbeda dengan kunjungannya semasa masih menjadi Gubernur Jawa Tengah.
Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Acos Abdul Qodir
Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Capres Ganjar Pranowo memantau persiapan Natal 2023 di Gereja Katolik SP Maria Regina Purbowardayan, Kota Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (24/12/2023).
Kehadiran Ganjar Pranowo disambut oleh para pengurus gereja. Mereka begitu antusias untuk berfoto bersama capres nomor urut 3 itu.
Ganjar sempat berbincang sejenak dengan para pengurus gereja. Berbagai jenis kue dan teh manis hangat tampak disuguhkan pihak gereja untuk menyambutnya.
Ditemui usai kunjungan itu, Ganjar mengatakan, agar nilai-nilai persatuan sebagai sesama anak bangsa harus selalu dirawat.
"Yuk, kita selalu menghormati siapapun yang merayakan hari-hari besar keagamaan. Nilai-nilai kebhineka tunggal ikaan yang kita miliki dan nilai persatuan sebagai sesama anak bangsa, saya kita itulah yang harus selalu kita rawat," kata Ganjar, di Jawa Tengah, pada Minggu ini.
Melalui nilai persatuan, kata Ganjar, seluruh masyarakat Indonesia dapat mengekspresikan dirinya dengan baik tanpa saling curiga-mencurigai.
"Saya kira itulah yang harus selalu kita rawat, agar kemudian warga bangsa hidup di Indonesia itu senang, mereka bisa mengekspresikan dirinya dengan baik, tidak saling curiga mencurigai, saling mendukung dalam batas-batas kalau agama itu keimanan masing-masing. Itu tentu akan sangat menyenangkan untuk semuanya," ucapnya.
Baca juga: Bahlil Sebut Masa Jaya PDIP Bisa Berakhir, Ganjar: Banteng Itu Makin Dicolek, Tanduknya Makin Tajam
Ganjar mengatakan, kunjungannya ke gereja jelang Natal 2023 ini berbeda dengan kunjungannya semasa masih menjadi Gubernur Jawa Tengah.
Ia mengungkapkan, setiap jelang Natal dan Tahun Baru selalu berkeliling ke gereja-gereja dengan Forkopimda.
"Nah, ini sudah pensiun jadi gubernur, untuk pertama kali kami tidak melakukan kegiatan itu," ungkap Ganjar.
"Nah, ini pas di Solo kami mencoba untuk bertemu dengan beberapa tokoh agama, dan ternyata pas di Solo kami mencoba untuk ketemu dengan beberapa tokoh agama dan ternyata suasananya menyenangkan, suasananya membahagiakan, guyonannya, candaannya juga masih sama," tuturnya.