Hasil Survei Elektabilitas Capres, Prabowo-Gibran Raih 40 Persen Lebih, Bagaimana Anies dan Ganjar?
Berikut hasil survei elektabilitas capres dan cawapres jelang Pilpres 2024. Prabowo-Gibran konsisten raih 40-an persen, bagaimana Anies dan Ganjar?
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Nuryanti
Kolase Tribunnews.com
Kolase capres dan cawapres - (Kiri- ke kanan) Paslon nomor urut satu, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin); paslon nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka; dan paslon nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Berikut hasil survei elektabilitas capres dan cawapres jelang Pilpres 2024.
Politika Research and Consulting (PRC) merilis hasil survei elektabilitas capres-cawapres pada Jumat (5/1/2024).
Survei ini dilakukan pada pada 20-27 Desember 2023.
- Prabowo-Gibran: 42,4 persen
- Anies-Cak Imin: 28,0 persen
- Ganjar-Mahfud: 21,8 persen
Sementara itu, 5,0 persen responden memilih rahasia atau belum menentukan pilihan, dan 2,8 persen tidak tahu/tidak menjawab.
Survei ini dilakukan kepada 1.200 responden yang tersebar di 34 provinsi dengan margin of error kurang lebih 2,7 persen.
Berita Rekomendasi
(Tribunnews.com/Deni/Yohanes Liestyo)