Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil Survei Terbaru Januari 2024: Prabowo-Gibran Terus Memimpin, Anies-Cak Imin Salip Ganjar-Mahfud

Inilah hasil survei terbaru pasangan calon (paslon) capres-cawapres edisi Januari 2024 versi tiga lembaga survei.

Penulis: Rifqah
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Hasil Survei Terbaru Januari 2024: Prabowo-Gibran Terus Memimpin, Anies-Cak Imin Salip Ganjar-Mahfud
Kolase Tribunnews
Kolase foto paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran, paslon nomor urut 1 Anies-Cak Imin, dan paslon nomor urut 3, Ganjar-Mahfud - Inilah hasil survei terbaru pasangan calon (paslon) capres-cawapres edisi Januari 2024 versi tiga lembaga survei. 

Kemudian, disusul oleh Anies-Cak Imin dan posisi terakhir ditempati oleh Ganjar-Mahfud.

Berikut hasil selengkapnya survei elektabilitas versi Indikator Politik Indonesia:

  • Prabowo-Gibran: 45,79 persen
  • Anies-Cak Imin: 25,47 persen
  • Ganjar-Mahfud: 22,96 persen

Sementara itu, masih ada sebanyak 5,78 persen responden yang menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.

Sebagai informasi, survei ini dilaksanakan pada 30 Desember 2023 sampai 6 Januari 2024.

Dilakukan secara tatap muka dengan melibatkan sebanyak 1.200 responden berasal dari seluruh provinsi yang terdistribusi secara proporsional.

Target populasi adalah seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilu yakni mereka yang sudah berumur 17 tahun atau lebih.

Kemudian, dilakukan oversample di 13 Provinsi yakni Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, Bali, NTT, Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan.

BERITA REKOMENDASI

Sehingga, total sample sebanyak 4.560 responden.

Dengan asusmsi metode stratified random sampling, ukuran sampel basis 4.560 respoden.

Memiliki toleransi kesalasan (margin of error) sekitar kurang 2 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

(Tribunnews.com/Rifqah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas