Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil Survei Terbaru LSI Januari 2024, Elektabilitas Prabowo dan Anies Naik, Ganjar Turun

Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin mengalami tren kenaikan elektabilitas dalam tiga periode survei LSI. Sedangkan Ganjar-Mahfud turun.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Hasil Survei Terbaru LSI Januari 2024, Elektabilitas Prabowo dan Anies Naik, Ganjar Turun
Kolase Tribunnews
Hasil survei terbaru LSI dirilis pada Sabtu (20/1/2024). Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin mengalami tren kenaikan elektabilitas dalam tiga periode survei LSI. Sedangkan Ganjar-Mahfud turun. 

TRIBUNNEWS.COM - Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei terbaru terkait elektabilitas pasangan capres-cawapres 2024, Sabtu (20/1/2024).

Hasil survei terbaru LSI menunjukkan, paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berada di urutan pertama.

Urutan kedua ditempati paslon nomor urut 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Paslon nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD berada di urutan ketiga.

Survei yang dilakukan pada 10-11 Januari 2024 ini menunjukkan Prabowo-Gibran meraih 47,0 persen.

Anies-Muhaimin meraih 23,2 persen, sementara Ganjar-Mahfud meraih 21,7 persen.

Sedangkan 8,0 persen responden belum menentukan pilihannya.

Berita Rekomendasi

Survei ini dilakukan terhadap 1.206 responden dengan metode double sampling dengan margin of error berkisar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Dengan raihan ini, tren elektabilitas Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin mengalami kenaikan pada tiga edisi survei.

Sementara pasangan Ganjar-Mahfud justru mengalami tren penurunan.

Baca juga: Kegiatan Akhir Pekan Capres: Prabowo dan Anies Kampanye, Ganjar Hadiri Deklarasi Dukungan dari Slank

Hasil Survei LSI Oktober 2023

  1. Anies-Muhaimin : 19,6 persen
  2. Prabowo-Gibran : 35,9 persen
  3. Ganjar-Mahfud : 26,1 persen

Hasil Survei LSI Desember 2023

  1. Anies-Muhaimin : 22,3 persen
  2. Prabowo-Gibran : 45,6 persen
  3. Ganjar-Mahfud : 23,8 persen

Hasil Survei LSI Januari 2024

  1. Anies-Muhaimin : 23,2 persen
  2. Prabowo-Gibran : 47,0 persen
  3. Ganjar-Mahfud : 21,7 persen

Hasil Survei Lainnya

1. Poltracking

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas