Pelaku Usaha Kecil di Pantai Panjang Bengkulu Berharap Ganjar Pranowo Beri Bantuan Akses Permodalan
Para pedagang pun berharap Ganjar berkunjung ke Pesisir pantai Bengkulu agar destinasi wisata itu berkembang dan ramai pengunjung.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Pelaku Usaha Kecil di Pantai Panjang Bengkulu Berharap Ganjar Pranowo Beri Bantuan Akses Permodalan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki masa kampanye akbar, Capres-cawapres, parpol pendukung hingga sukarelawan bergerak serentak untuk menggelar acara di sejumlah daerah.
Diharapkan, kegiatan kampanye akbar dari capres-cawapres trus semakin menambah tingkat keterkenalan dan memilih saat Pemilu 14 Februari 2024, mendatang.
Hal itu pula yang dilakukan sejumlah kelompok relawan yang bergabung dalam wadah Rumah Bersama Pelayan Rakyat (RBPR) Bengkulu.
Baca juga: Mulai Panas, Pendukung Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud Adu Yel-yel di Lokasi Debat Cawapres
Mereka terjun langsung ke masyarakat dan menggelar aksi canvassing untuk memastikan dukungan massa yang bersimpatik kepada pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Aksi itu dilaksanakan di kawasan Pantai Panjang, Kota Bengkulu.
Puluhan relawan yang ikut serta berasal dari berbagai kelompok yakni GPGP, Ganjarist, Garista, Gris, RGB dan RGP24.
Kepada warga para relawan itu membagi atribut kampanye dan menjelaskan 21 program yang ditawarkan pasangan Ganjar-Mahfud MD.
“Warga yang kami datangi senang dengan kepedulian Pasangan Ganjar-Mahfud kepada masyarakat kecil,” kata koordinator aksi canvassing, Rachman Halim, Minggu (21/1/2024).
Lebih lanjut, Rachman mengatakan, warga yang ditemui dalam aksi itu adalah warga keturunan Jawa yang dahulu berpindah dari daerah asalnya lewat program transmigrasi.
Selain bertani, aktifitas mereka adalah berdagang dan wiraswasta sehingga tertarik dengan pangalaman Ganjar mendukung usaha kecil.
“Mereka mengharap usahanya mendapatkan akses modal dan fasilitas dimudahkan, salah satunya dengan penghapusan BI checking,” tambah Rachman.
Para pedagang pun berharap Ganjar berkunjung ke Pesisir pantai Bengkulu agar destinasi wisata itu berkembang dan ramai pengunjung.
Sehingga para pengusaha kecil mendapat manfaat.
Ssbelumnya, Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Chico Hakim mengatakan pihaknya bakal terus memasifkan gerakan canvassing selama masa kampanye berlangsung.
"Enggak ada strategi khusus kecuali mungkin gerakan canvassing yang akan kita lancarkan," jelas Chico Hakim.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.