Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Kasih Nilai 9,9 ke Gibran Rakabuming atas Performa di Debat Cawapres Kedua

Prabowo Subianto memuji performa pasangannya, Gibran Rakabuming Raka dalam debat cawapres kedua yang digelar KPU RI, Minggu (21/1/2024) malam.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Prabowo Kasih Nilai 9,9 ke Gibran Rakabuming atas Performa di Debat Cawapres Kedua
Tribunnews/Rizki Sandi Saputra
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto saat hadir di acara relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat (ETAS) di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (22/1/2024). 

"Tingkatkan produktivitas pertanian dan sektor maritim tapi wajib menjaga keseimbangan alam," lanjutnya.

Tak hanya itu, Gibran tak memungkiri kalau krisis iklim yang saat ini mulai terjadi akan menimbulkan dampak hebat bagi kondisi alam Indonesia ke depan.

Salah satu dampaknya yakni meningginya muka air laut serta kekeringan yang ancamannya semakin nyata.

"Tentunya dalam pelaksanaannya dipikirkan aspek lingkungan keberlanjutan dan sosialnya. Dampak perubahan iklim semakin nyata, banjir, kekeringan, kenaikan air laut ini adalah ancaman nyata dan sudah di depan mata," beber dia.

Dalam posisi ini, Gibran menegaskan kalau solusi dalam upaya menyelesaikan tantangan zaman sekarang harus dilakukan dengan upaya yang kekinian juga.

"Tantangan ini merupakan tantangan zaman now membutuhkan solusi zaman now.  Sekali lagi tantangan zaman now membutuhkan solusi zaman now," kata dia.

Oleh karenanya menurut Gibran, pelibatan anak muda menjadi penting dalam upaya menangani apa yang akan menjadi permasalahan tersebut.

Berita Rekomendasi

Hanya saja, Gibran tidak membeberkan secara detail pelibatan anak muda yang dimaksudnya itu.

Dirinya hanya menegaskan kalau sejauh ini, sosok calon pemimpin yang mempertahankan peran anak muda hanyalah Prabowo Subianto.

"Tentunya anak anak zaman now perlu lebih banyak dilibatkan, terimakasih Pak Prabowo sebagai senior dan teladan paling banyak melibatkan anak anak zaman now," sambung Gibran.

"Semoga debat malam ini memberi gambaran tentang kemana arah bangsa ini melangkah. 

Langkah awal menuju Indonesia Emas, datang ke TPS coblos nomor 2  Prabowo-Gibran," tukas dia.

Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI malam ini menggelar debat keempat yang diikuti oleh cawapres malam ini. Tema yang diusung didebat keempat ialah Pembangunan Berkelanjutan dan Lingkungan Hidup, Sumber Daya Alam dan Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, dan Desa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas