Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Soal Tingginya Biaya UKT: Negara Harus Ambil Alih Biaya Itu

Anies menyebut cara pandang negara terhadap pendidikan tinggi itu sebagai eskalator sosial ekonomi.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Anies Soal Tingginya Biaya UKT: Negara Harus Ambil Alih Biaya Itu
KOMPAS TV /KOMPAS TV
Calon presiden nomer urut (1) Anies Baswedan saat Debat Kelima atau terakhir Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat. Minggu (4 Februari 2024). Tema debat putaran terakhir ini adalah Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan Inklusi. (Tim Anies/HO) *** Local Caption *** Anies Baswedan Terbat Debat Terakhir Calon Presiden di Pilpres 2024 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden nomor urut 01 Anies Baswedan menilai, seharusnya negara tak membiarkan tingginya biaya Uang Kuliah Tinggi (UKT).

Sebab itu menurut Anies, negara harus mengambil alih beban biaya kuliah tersebut.

Sehingga, pimpinan kampus, termasuk dosen akan fokus kepada tupoksinya.

Baca juga: Cek Fakta: Anies Sebut 15 Juta Orang Jadi Korban Kekerasan Seksual, Betulkah Klaim Itu?

Hal itu disampaikan Anies dalam debat terakhir pilpres 2024, di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024) malam.

"Nah unsur negara harus lebih besar, negara ambil alih biaya itu. Bukan justru malah dibebankan untuk universitas, supaya apa? dosen, pimpinan univeristas bekerja pada pendidikannya, pengajarannya, penelitiannya, pengabdian masyarakat," kata Anies.

Karena itu, Anies berujar, cara pandang negara terhadap pendidikan tinggi itu sebagai eskalator sosial ekonomi.

Berita Rekomendasi

Dengan demikian, permasalahan pendidikan tinggi di Indonesia bisa teratasi.

"Nanti negara itu dapat pendapatan dari mana? ketika mereka (anak didik) menjadi kelas menegah, mereka bekerja, mereka memberikan pajak bagi negara, tapi bukan pendapatan ketika mereka sedang sekolah," ucap Anies.

"Jadi negara menciptakan universitas sebagai eskalator sosial ekonomi," pungkas Anies.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas